Apel Senin Pagi Pertama di Tahun 2022

Apel Senin Pagi Pertama di Tahun 2022


Suasana apel pagi pertama di Tahun 2022

Mengawali rutinitas pekerjaan sebagai ASN di Lingkungan Dinas PCKTRP, pelaksanaan Apel Padi Senin, 3 Januari 2022 dihadiri peserta apel seluruh pegawai. Kepala Dinas PCKTRP selaku Pembina Apel dalam arahanya menyampaikan bebarapa hal sebagai berikut:

  1. Ucapan Selamat Natal dan Tahun Baru bagi yang merayakan, sekaligus pesan agar tetap menjalankan prokes terkait covid-19 serta mendukung program pemerintah untuk mencapai realisasi vaksinasi 70%.
  2. Ucapan selamat kepada para Pejabat Struktural yang telah dilantik menjadi Pejabat Fungsional sebagai bagian dari proses penyederhanaan/ Reformasi Birokrasi serta tuntutan perubahan aturan baru kepegawaian melalui restrukturisasi jabatan, kompetensi dan profesionalisme ASN.
  3. Evaluasi secara umum realisasi fisik dan keuangan Tahun Anggaran 2021. Terkait hal ini, Kadis PCKTRP menekankan kedepan untuk meninjau kembali penyusunan RAK, penyederhanaan laporan pertanggungjawaban atas belanja- belanja pakai habis serta tidak adanya lagi akumulasi pekerjaan dalam waktu- waktu krusial dengan tetap mengutamakan kehati- hatian dalam kebenaran dan kelengkapan dokumen pekerjaan.

Selamat Natal dan Tahun Baru 2022, semoga kita semakin kompak, profesional dan tetap berintegritas dalam melaksanakan tugas- tugas sebagai abdi negara. (@dpcktrp/aak22)