Categories: Diskominfo

Peringatan Hari Ibu Ke 93 Tahun 2021, Perempuan Berdaya Indonesia Maju


//Diskominfo Sanggau//

Sanggau, Dilaksanakannya kegiatan Peringatan Hari Ibu ke 93 Tahun 2021, bertempat di Ruang Musyawarah lantai 2 Kantor Bupati Sanggau, Kamis 16 Desember 2021.

Hadir pada kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Ir. Kukuh Triyatmaka, MM, Ketua GOW Kabupaten Sanggau, Ny. Yohana Kusbariah Ontot, Ketua DWP Kab. Sanggau, Ny. Christiana Sri Kusumastuti, Perwakilan PKK Kab. Sanggau, Ibu Bhayangkari, Ibu Persit, Anggota Forkopimda Kab. Sanggau, serta Camat, Forkopimcam dan Organisasi Wanita di Kecamatan yang bergabung secara Virtual.

“Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember merupakan bentuk pengakuan serta penghargaan atas perjuangan perempuan Indonesia dari masa ke masa. Peringatan Hari Ibu di Indonesia bukanlah Mother’s Day, melainkan momentum untuk mendorong perempuan Indonesia menjadi perempuan yang berdaya dan setara kedudukannya”, ucap Kukuh yang membacakan sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia.

Kukuh juga mewakili Pemerintah Kabupaten Sanggau mengucapkan terima kasih kepada kaum ibu yang juga tergabung dalam Organisasi yang telah melaksanakan beberapa rangkaian kegiatan sebelum hari puncak ini dilaksanakan.

“Tentunya secara pembangunan daerah Bapak Bupati dan Wakil Bupati itu mempunyai target bagaimana pemberdayaan perempuan itu tentu setiap waktunya meningkat,” sambungnya.

Selanjutnya Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau melakukan pemotongan tumpeng dan meniup lilin yang diikuti oleh seluruh tamu undangan yang hadir.

Penulis: Izar


Bagikan

Berita Terbaru

  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Gunung Semeru Meletus pada Hari Raya Lebaran Ketiga hingga Telan Korban Jiwa -17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video berdurasi 4 menit 56 detik di platform YouTube yang mengeklaim bahwa pada hari raya Lebaran ketiga Gunung Semeru yang berlokasi di Provinsi Jawa Timur meletus hingga menelan korban jiwa.…

1 hari lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Sebuah Terowongan Bawah Laut Mengalami Kebocoran – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah video di media sosial TikTok yang memperlihatkan adanya kebocoran air yang cukup deras di sebuah dinding terowongan yang diduga adalah terowongan bawah laut. Dalam unggahan video tersebut juga terdengar suara teriakan…

1 hari lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pengambilan Bansos THR dengan KTP di ATM – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial Twitter/X sebuah video memperlihatkan seseorang mengambil uang dari mesin anjungan tunai mandiri (ATM) menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dilengkapi narasi narasi yang mengeklaim bahwa pengambilan dana bantuan sosial…

1 hari lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Tentara Merah Cina Berdatangan Setiap Jam ke Indonesia Mulai 1 April 2024 – 17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video di media sosial Facebook yang mengeklaim ratusan Tentara Merah Cina memasuki Indonesia setiap jam secara bertahap melalui suatu bandara. Unggahan video tersebut dilengkapi dengan narasi "1 April 2024 tentara-tentara…

1 hari lalu