Categories: Dislh

Kembangkan Taman Kehati Sanggau, DLH Sanggau Study Banding Ke Taman Kehati di Kota Sekadau – Dinas Lingkungan Hidup


Dipimpin langsung oleh Kepala Bidang RTH dan Kehati Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sanggau H. Supardi, S.AP. M.Si Bidang Ruang Terbuka Hijau dan Keanekaragaman Hayati Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sanggau melakukan study banding ke Taman Kehati di Kota Sekadau pada hari ini Kamis(28/01/2021).

Kunjungan dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sanggau ini diterima langsung oleh Kepala Bidang PLH Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sekadau Kosmas, SE,M.Ap. dalam kunjungan ini Kabid RTH dan Kehati didampingi oleh Kepala Seksi Keanekaragaman Hayati Melfaulyna Siagian, S.Hut serta beberapa staf di Bidang RTH dan Kehati

Kepala Bidang PLH Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sekadau Kosmas, SE.M.AP menjelaskan bahwa luas areal dari Taman Kehati ini seluas 25 Ha sesuai penetapan dari Bupati Sekadau Nomor : 660/207/LH/2013. Sarana prasarana yang ada di taman kehati ini antara lain jalan lingkungan dengan rabat beton, taman bermain, rumah jaga, rumah pertemuan, sarana rumah ibadah, tempat pembibitan, area tanaman anggrek, menara pemantau, green house, WC Umun, rumah kompos, tempat pengolahan dan pemanfaatan biogas dan lain-lain. Selain itu Kosmas,SE.M.Ap juga menjelaskan bahwa beberapa vegetasi langka yang ada di taman kehati ini berjumlah 22 jenis antara lai jenis-jenis meranti (Shorea spp.), belian/ulin (Eusideroxylon zwageri), benuang (Octomeles sumatrana), medang (Actinodaphne spp.), merbau (Intsia spp.), tapang (Koompasia spp.), pulai (Alstonia spp.), jelutung (Dyera costulata), bintangor (Callophyllum spp.) dan jenis Nepenthes spp.

Kepala Bidang RTH dan Kehati H. Supardi, S.AP, M.Si menyampaikan ucapan terima kasih atas kesedian Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sekadau untuk menerima kunjungan dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sanggau. H. Supardi, S.AP,M.Si juga menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan study banding ini adalah untuk melihat keadaan taman kehati Kota Sekadau sehingga nantinya dapat diterapkan di Kabupaten Sanggau.

Disela-sela kunjungan ini salah satu staf Bidang RTH dan Kehati tessa yang ikut dalam kegiatan study banding ini menungkapkan harapannya” apa yang kita lihat dan tinjau hari ini menjadi semangat bagi bidang RTH dan Kehati khususnya dan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sanggau pada umumnya untuk dapat mengembangkan taman kehati di Kota Sanggau, semoga Pemerintah Daerah dapat memberikan perhatian lebih terutama peningkatan anggaran guna pengembangan taman kehati” harap tessa.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

IGTKI Kabupaten Sanggau Gelar Karnaval Hari Kartini

//DISKOMINFO – SANGGAU// SANGGAU – Ikatan Guru Taman Kanak – Kanak Indonesia (IGTK)I Kabupaten Sanggau menggelar karnaval baju adat dan profesi. Kegiatan berlangsung di Halaman Kantor Bupati Sanggau, Kabupaten Sanggau. Selasa (23/04/2024). Ketua Ikatan Guru…

15 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Surat Undangan Tahapan Seleksi Calon Karyawan BPJS Kesehatan 22-23 April 2024 – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar kembali surat undangan tahapan seleksi calon karyawan mengatasnamakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Dalam surat tersebut calon karyawan diminta untuk hadir ke Jl. Letjend Suprapto Cempaka Putih, Kota Jakarta Pusat pada…

22 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Penawaran Tebus Murah iPhone Mengatasnamakan Puskesmas Kuta Utara – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar unggahan informasi di media sosial Instagram resmi milik Puskesmas Kuta Utara terkait penawaran tebus murah ponsel dengan merek iPhone 14 Pro Max 256GB. Dalam unggahan tersebut disebutkan bahwa ponsel tersebut berwarna deep…

22 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pengajuan Pinjaman Online BNI Melalui TikTok – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah akun yang mengatasnamakan Bank BNI dengan nama akun @pinjaman.bankbni pada platform TikTok. Pada akun tersebut terdapat narasi yang menyebutkan "silahkan hubungi 083867617878".   Dikutip dari situs turnbackhoax.id, akun tersebut bukanlah akun…

22 jam lalu