Categories: Dpp

SOSIALISASI PENYEMBELIHAN HEWAN QURBAN – DISBUNNAK


Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Sanggau berupaya untuk memastikan pelaksanaan dan higienitas hewan potong qurban untuk Hari Raya Idul Adha 1442 H/2021 ini terjaga aman, dengan mengadakan sosialisasi langsung kepada Dewan Masjid Indonesia dari 7 Kecamatan dan Para Pemotong Hewan Qurban yang diadakan Pada hari Kamis, 8 Juli 2021 dengan Narasumber Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sanggau yaitu Ust. H. Nasri Razali,S.Ag secara syariat dan secara tehnis oleh drh. Yeni Kazia Bekalani.

Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Sanggau H. Syafriansyah,SP.MM menginginkan agar para petugas pemotong hewan qurban dapat melaksanakan tugasnya sesuai syariat Islam khususnya dari segi kehalalannya. Ust. H. Nasri Razali,S.Ag dalam paparannya juga menekankan untuk menyempurnakan ibadah qurban maka semua yang berkaitan dengan qurban termasuk tata cara menyembelih hewan qurban harus mengikuti proses yang sesuai dengan hukum islam.

Tambahan dari Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dadan Sumarna, SP sejalan dengan paparan secara teknis dari drh. Yeni Kazia Bekalani bahwa Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Sanggau melalui Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan akan melakukan pengawasan pemotongan hewan qurban (ante mortem dan post mortem) meliputi kesehatan hewan kurban untuk menjamin hewan qurban bebas penyakit Zoonosis serta proses penyembelihan hewan kurban untuk menjamin pemenuhan syariat Islam dan kesejahteraan hewan.

Tujuan dari sosialisasi menjelang Hari Raya Idul Adha yaitu memberikan pengetahuan bagaimana cara memotong daging qurban dengan hukum Islam dan mendapatkan daging yang Aman, Sehat, Utuh, Halal (ASUH).

Sebagaimana yang diajarkan oleh Rasulullah Shallallahuálaihi Wa Salam. seperti, tuntunlah hewan qurban ke tempat penyembelihan dengan baik dan tidak kasar. hal ini penting untuk diketahui, agar hewan yang disembelih nantinya benar-benar diketahui secara pasti kehalalannya.

H. Syafriansyah,SP.MM berharap para peserta mendapatkan pengetahuan dan pemahaman yang sama khususnya tentang proses penyembelihan hewan qurban secara Islami juga dapat menyebarluaskan apa yang telah diperoleh dari kegiatan sosialisasi ini kepada masyarakat disekitar lingkungannya masing- masing, dan dengan himbauan agar pelaksanaan kegiatan penyembelihan hewan qurban tahun 2021 tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. Protokol Kesehatan diterapkan mulai penyembelihan hewan qurban sampai pembagian daging qurban kepada masyarakat.


DPP
Bagikan

Berita Terbaru

  • Radar Kalbar

Terpanggil Jaga Marwah Partai, Yance Siap Berlaga di Pilkada Sanggau – Radar Kalbar

FOTO : Timotius Yance didampingi Ketua Harian Partai Golkar, Abdul Rahim S.H dan koordinator tim pemuda, Sulaiman saat mengambil formulir pendaftaran bakal calon Wakil Bupati di Sekretariat PDI Perjuangan Kabupaten Sanggau [Sery Tayan]SANGGAU – radarkalbar.comPOLITISI…

21 jam lalu
  • Diskominfo

Buka Muscab DPC ISKA Kabupaten Sanggau, Ini Pesan Pj. Bupati Sanggau

//DISKOMINFO-SANGGAU// SANGGAU – Penjabat (Pj) Bupati Sanggau, Suherman, S.H., M.H membuka secara resmi Musyawarah Cabang (Muscab) ke-3 DPC ISKA (Ikatan Sarjana Katolik) Kabupaten Sanggau Periode 2024-2028, bertempat di Aula DPRD Kabupaten Sanggau. Jumat (19/4/2024). “Harapannya…

21 jam lalu
  • Diskominfo

Buka MUSCAB DPC ISKA Kabupaten Sanggau, Ini Pesan Penjabat Bupati Sanggau

//DISKOMINFO-SGU// SANGGAU – Pejabat (Pj) Bupati Sanggau, Suherman, S.H., M.H membuka secara resmi Musyawarah Cabang ke-3 DPC ISKA Kabupaten Sanggau Periode 2024-2028 di Aula DPRD Kabupaten Sanggau, Jumat, (19/4/2024) “Harapannya adalah yang pertama agar pengurus…

21 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Video Gunung Semeru Meletus pada Hari Raya Lebaran Ketiga hingga Telan Korban Jiwa -17/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video berdurasi 4 menit 56 detik di platform YouTube yang mengeklaim bahwa pada hari raya Lebaran ketiga Gunung Semeru yang berlokasi di Provinsi Jawa Timur meletus hingga menelan korban jiwa.…

2 hari lalu