Categories: Antaranews

Satgas Pamtas bantu proses pemulangan WNI dari Malaysia melalui Entikong



Pontianak (ANTARA) – Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns membantu proses pemulangan warga negara Indonesia (WNI) dari Malaysia ke Indonesia melalui Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat.

“Hampir satu bulan di daerah penugasan ini, banyak hal baru yang kami dapatkan di sini. Selain menjaga perbatasan, kami juga senang dapat membantu proses pemulangan WNI dari Malaysia,” kata Dansatgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wanara Sakti, Letkol Inf Hendro Wicaksono saat dihubungi di Sanggau, Jumat.

Dalam memberikan bantuan itu, ujarnya, Satgas Yonif Mekanis 643/Wns bersinergi dengan berbagai instansi lainnya dari Customs, Immigration, Quarantine and Security (CIQS) di PLBN Entikong, seperti BP2MI, Imigrasi, Bea Cukai, Karantina Kesehatan, dan kepolisian.

“Kami siapkan pengamanan tertutup maupun terbuka, dan menyiapkan tenaga medis untuk membantu Karantina Kesehatan sehingga kita dapat bersinergi dalam melaksanakan tugas-tugas di perbatasan ini,” katanya.

Sementara itu, Kepala Administrator PLBN Entikong,Viktorius Dunan menyampaikan pemulangan WNI ini terkait “lockdown” di Malaysia karena COVID-19 dan tidak terlepas dari koordinasi melekat antara Instansi CIQS dengan KBRI di Sarawak, Malaysia.

“Berbagai instansi di bawah CIQS PLBN memiliki fungsi dan tugas masing-masing sehingga proses pemulangan WNI dilakukan secara resmi dengan berpedoman pada protokol COVID-19 yang berlaku,” ujar Viktorius Dunan.

Menurut dia, sebagian besar dari mereka yang dideportasi itu karena melakukan pelanggaran dokumen keimigrasian dan dokumen kerja.

“Mereka ditahan Kepolisian Malaysia dan setelah keluar tahanan dideportasi ke Indonesia melalui PLBN Entikong,” katanya.

 




Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

Pemkab Sanggau Laksanakan Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII

//DISKOMINFO-SANGGAU// SANGGAU – Pemerintah Kabupaten Sanggau melaksanakan upacara peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII, dengan mengusung tema: “Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Yang Sehat”. Upacara dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Ir. Kukuh…

4 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Iklan Ajakan Mendaftar Paylater BCA dan Upgrade Kartu Kredit BCA – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah iklan di media sosial Instagram yang mengiklankan ajakan mendaftar payla?er Bank Central Asia (BCA) dan upgrade kartu kredit BCA. Akun-akun yang beredar tersebut menggunakan nama dan logo dari BCA. Dilansir dari…

7 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pemerintah Indonesia Setuju Lakukan Normalisasi Hubungan dengan Israel pada April 2024 – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan di media sosial Instagram yang mengatakan adanya proses normalisasi hubungan bilateral antar pemerintah Indonesia dengan Israel. Dalam keteranganya disebutkan bahwa media-media Israel menyatakan Pemerintah Indonesia setuju untuk membangun hubungan diplomatik…

7 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Rumah di Kampung Ponton, Kota Palangkaraya Dibakar – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar informasi yang mengeklaim kebakaran rumah di kawasan permukiman Kampung Ponton, Kota Palangkaraya. Adapun rumah yang terbakar tersebut sengaja dibakar oleh oknum tak bertanggung jawab. Faktanya, informasi yang mengeklaim kebakaran rumah di kawasan…

7 jam lalu