Categories: Radar Kalbar

Dua WNI Usai Melahirkan Dipulangkan via PLBN Entikong


POTO : Pemulangan kedua WNI yang usai melahirkan ke tanah air melalui PLBN Entikong (ist).

radarkalbar.com, KUCHING – Dua WNI yang baru habis melahirkan dipulangkan melalui Pintu Lintas Batas Negara (PLBN ) Entikong, Kabupaten Sanggau, Jumat 11/6/2021).

Pemulangan kedua WNI ini difasilitasi KJRI Kuching. Sebelum dipulangkan kedua WNI ini, diserahkan oleh pihak Immigresen Sibu karena tidak memiliki dokumen perjalanan yang benar seperti dikutip dari akun media sosial resmi KJRI Kuching.

Kedua WNI itu, Rosiati asal Sambas, Kalbar setelah melahirkan anak laki-laki sempat dirawat di Hospital Sibu karena pendarahan. Kemudian Rika asal Bantaeng melahirkan anak laki-laki di Hospital Daro.

Mereka berdua tidak memiliki dokumen perjalanan yang syah sehingga ditahan pihak imigresen Sibu.

Selanjutnya atas dasar kemanusiaan keduanya diserahkan ke KJRI Kuching untuk dibantu kepulangan ke Indonesia melalui PLBN Entikong.

Proses pemulangan berjalan lancar dilakukan sesuai standart operasional prosedur (SOP) pencegahan Covid 19.

Di Entikong mereka diterima oleh Satgas pemulangan WNI/PMI. Selanjutnya diproses pemulangan ke daerah masing-masing setelah menjalani proses karantin dan pencegahan Covid 19.

Pewarta /sumber : KJRI Kuching.

Editor /uploader : redaksi radarkalbar.com.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

Pemkab Sanggau Laksanakan Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII

//DISKOMINFO-SANGGAU// SANGGAU – Pemerintah Kabupaten Sanggau melaksanakan upacara peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII, dengan mengusung tema: “Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Yang Sehat”. Upacara dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau, Ir. Kukuh…

7 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Iklan Ajakan Mendaftar Paylater BCA dan Upgrade Kartu Kredit BCA – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah iklan di media sosial Instagram yang mengiklankan ajakan mendaftar payla?er Bank Central Asia (BCA) dan upgrade kartu kredit BCA. Akun-akun yang beredar tersebut menggunakan nama dan logo dari BCA. Dilansir dari…

10 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pemerintah Indonesia Setuju Lakukan Normalisasi Hubungan dengan Israel pada April 2024 – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan di media sosial Instagram yang mengatakan adanya proses normalisasi hubungan bilateral antar pemerintah Indonesia dengan Israel. Dalam keteranganya disebutkan bahwa media-media Israel menyatakan Pemerintah Indonesia setuju untuk membangun hubungan diplomatik…

10 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Rumah di Kampung Ponton, Kota Palangkaraya Dibakar – 24/04/2024

Penjelasan : Beredar informasi yang mengeklaim kebakaran rumah di kawasan permukiman Kampung Ponton, Kota Palangkaraya. Adapun rumah yang terbakar tersebut sengaja dibakar oleh oknum tak bertanggung jawab. Faktanya, informasi yang mengeklaim kebakaran rumah di kawasan…

10 jam lalu