Plt. Kadis DPM Pemdes hadiri Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap 2 Desa Pandu Raya Kecamatan Parindu

Plt. Kadis DPM Pemdes hadiri Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap 2 Desa Pandu Raya Kecamatan Parindu


DISPEMDES KAB. SANGGAU- Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap 2 Desa Pandu Raya Kecamatan Parindu dilaksanakan pada hari Jumat, (3/7/2020) pukul 9.00 Wib.

Penyaluran BLT DD Desa Pandu Raya ini kali kedua, setelah yang pertama telah dilaksanakan pada bulan juni lalu.

Kepala Desa Pandu Raya, Adrianus Dedi menjelaskan, penyerahan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap II, KPM 139 KK Rp 600.000 per KK. 139 yang menerima BLT DD tersebut tersebar di 4 dusun yaitu ;

1. Dusun Entuma Dorik, 2.Dusun Entuma, 3. Dusun Bukong 4. Dusun Sei. Gambir.

Lanjut Adrianus Dedi, untuk bapak ibu yang menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ini, gunakan uang tersebut dengan sebaik- baiknya.

“Saya berharap Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan dapat digunakan semaksimal mungkin sesuai kebutuhan sehari-hari,” jelasnya. 

Plt. Kepala DPM Pemdes, Alian, berharap bantuan BLT dana Desa yang diterima oleh masyarakat Desa Pandu Raya, tersalur pada masyarakat yang memang betul-betul membutuhkan dan tepat sasaran.

Dijelaskannya, “bahwa penyaluran BLT ini tetap mengikuti protokol kesehatan seperti ; menggunakan masker, cuci tangan, dan menjaga jarak”.ujarnya.

Tetap mematuhi protokol kesehatan

Per 3 Juli 2020 sudah 42 desa yang menyalurkan BLT DD tahap 2, dari 163 desa di Kabupaten sanggau.

Penulis : Agustinus Joni