Bupati Sanggau Launching Desa Tangguh Suka Mulya Gemilang

//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU – Bupati Sanggau, Paolus Hadi, S.IP, M.Si Menghadiri dan melaunching Program Kepolisian Negara Republik Indonesia Kampung Mandiri Tangguh Nusantara Gemilang di Desa Suka Mulya, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Rabu (1/7/2020).

Bupati Sanggau, mengatakan ia bersama Kapolres selaku pengagas dari kegiatan ini yang merupakan program Bapak Kapolri yang sudah dilaunching tadi serta meninjau semua kegiatan yang ada didesa ini yang berkaitan dengan kata tangguh.

Turut juga hadir Forkompimda di Desa Suka Mulya Gemilang ini.

“Mulai dari pelayanan kesehatannya untuk memperkuat posisi pencegahan Covid-19 dan tentu juga produk-produk masyarakat berupa UMKM dan Bumdesnya. Nah, ini menjadi sebuah kekuatan ekonomi di daearah ini. Kedepan sudah didorong juga karena di sini daerah pertaniannya sudah berjalan baik, ini diperkuat termasuk infrastruktur lainnya,” kata Paolus Hadi, usai meninjau hal-hal yang mendukung Desa Tangguh.

Menjadi desa yang tangguh tentu menjadi harapan bersama dikarenakan telah siap menghadapi apapun yang terjadi akibat Covid-19 ini.

“Yang kita khawatirkan apabila Covid ini tidak terkendali ada masalah ekonomi di dalamnya. Namun, kami percaya karena telah melihat data dasarnya yang sudah dilakukan Kapolres bersama jajaran sudah bagus sekali. Tinggal diperkuat, dipertahankan dan didukung oleh pemerintah maupun pihak lainnya,” katanya.

Terdapat juga dari pihak lain yang sudah mendukung untuk program pertanian, sehingga menarik karena disituasi pandemi ini mempunyai contoh desa yang diharapkan kuat.

“Artinya sumber daya manusianya juga harus mumpuni. Nah, ini harus didorong oleh pak Kades selaku pimpinan didesa ini. Dan disupport oleh kita mulai dari Camat, Kapolsek, Danramil serta seluruh jajaran,” ucap Bupati.

Sementara itu, Kapolres Sanggau, AKBP Raymond Marcelino Masengi menyampaikan bahwa kampung tangguh nusantara ini program dari Kapolri yang sesuai dengan perintah dan dilaunching pada tanggal 1 Juli yang bertepatan dengan HUT Bhayangkara.

“Kampung tangguh ini diharapkan dibentuk di masing-masing Polres untuk sebagai contoh didaerah masing-masing bagi masyarakat yang siap menghadapi Covid-19,” ungkap Kapolres Sanggau, Raymond.

Dalam menghadapi Covid-19, tangguh dibidang pangan harus bisa bertahan dengan kesehatan dan keamanan masing-masing disupport dengan kegaitan-kegiatan perekonomian yang menjalankan roda perekonomian didesa tersebut.

Dikatakan Raymond, Desa Suka Mulya ini dipilih karena memenuhi kriteria tersebut terutama yang paling utama adalah bahwa fasilitas yang ada dan sudah terbentuk diantara masyarakat, sudah ada dan sudah berjalan, ini yang disupport serta dijalankan dan sesuai dengan fakta yang kali ini ada bahwa ternyata juga di support betul oleh Bupati dan SKPD yang ada.

“Nah, ini harapannya kalau ini sudah berjalan menjadi contoh bagi seluruh masyarakat Sanggau sehingga bisa tangguh menghadapi apapun situasi karena Covid-19 ini,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut Bupati bersama Forkompimda dan undangan lainnya melakukan peninjauan ke penunjang kesehatan, rumah isolasi, Bumdes serta UKM yang ada didesa tersebut dengan moto Gemilangnya yang berarti Gemah meripah iman cemerlang.