Categories: Polres Sanggau

Anggota Polsek Toba Sambangi Perkebunan Warga



Polres SanggauMenerapkan kebijakan berlakunya new normal atau tatanan kehidupan baru, Pemerintah Indonesia telah menggemakan ketahanan pangan nasional bagi masyarakat.

Menyikapi hal tersebut, Kapolsek Toba Ipda Supariyanto menerjunkan anggotanya untuk memantau kondisi ketahanan pangan di wilayahnya, baik itu pada sektor pertanian, perkebunan hingga peternakan.

Seperti yang dilakukan oleh Brigpol Fransiskus Ardianto, menyambangi lahan perkebunan milik Dasawisma di Rt 11 Pansur Dusun Pasir Mentawak Desa Sansat Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau, Kamis (12/6).

Berdialog bersama Kepala Dusun Pasir Mentawak selaku pengelola lahan Perkebunan tersebut, Brigpol Fransiskus mensosialiasikan tentang pentingnya menjaga ketahanan pangan di tengah Pandemi Covid-19 saat ini dan menjelang Kebijakan New Normal.

“Selain 300 pokok Ubi, kami yang tergabung dalam Dasawisma juga menanam sebanyak 100 pokok terong dan 150 pokok Cabe rawit pada lahan seluas kurang lebih setengah hektarini,” ungkap Kepala Dusun Pasir Mentawak.

Polisi sangat mendukung para pengelola lahan pertanian, perkebunan dan peternakan guna mewujudkan Ketahanan di Kabupaten Sanggau khususnya di Kecamatan Toba.

“Peran masyarakat sangatlah penting dalam menjaga kondisi ketahanan pangan di tengah kondisi saat ini,” pungkas Brigpol Fransiskus Ardianto.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

KPU Sanggau Gelar Rapat Pleno Penetapan Anggota DPRD Terpilih, Berikut Nama-Namanya

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sanggau menggelar Rapat Pleno terbuka penetapan perolehan kursi Partai Politik dan penetapan anggota DPRD Kabupaten Sanggau terpilih pada pemilu 2024 di Aula Hotel Grand Narita Sanggau, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Kamis…

7 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Kendati Belum Ada Kasus Rabies, Anggota DPRD Sanggau Imbau Masyarakat Tetap Waspada

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Wakil Ketua Komisi II DPRD Sanggau Yuvenalis Krismono mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sanggau agar tetap waspada, kendati belum ada kasus gigitan hewan penular rabies di Kabupaten Sanggau. "Meskipun belum ada yang terindikasi…

23 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Cegah Rabies, PJ Bupati Sanggau Ingatkan Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Untuk mencegah, mengendalikan, dan menanggulangi rabies, Pj Bupati Sanggau Suherman, menginstruksikan kepada instansi terkait di lingkungan Pemkab Sanggau untuk menyiapkan virus anti rabies atau var yang disebar di semua Kecamatan terkhusus di…

23 jam lalu
  • Radar Kalbar

Peduli Kesusahan Sesama, Bang Zul Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Semuntai – Radar Kalbar

FOTO : Calon legislatif (caleg) Kabupaten Sanggau terpilih, Zulkarnain saat menyerahkan bantuannya untuk H. Dolek merupakan korban rumah terbakar, diterima secara simbolis Kepala Desa Semuntai, Nuryadin, pada Kamis (2/5/2024).Sery Tayan – radarkalbar.comSANGGAU – Sebuah rumah…

1 hari lalu