Categories: Polres Sanggau

Satres Narkoba Polres Sanggau Amankan Dua Pengedar Narkotika Jenis Sabu



Polres Sanggau – Satres Narkoba Polres Sanggau berhasil mengamankan dua orang tersangka tindak pidana Narkotika jenis Sabu ditengah wabah Pandemi Covid-19.

Kapolres Sanggau AKBP Raymond M. Masenggi, S. IK, MH melalui Kasat Narkotika IPTU Suwanto, SH mengatakan tersangka tersebut diamankan di sebuah rumah warga di Dusun Tanjung, Desa Pedalaman, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau pada Jumat 05 Juni 2020 malam.

“Tersangka berinisial AL (21) beralamat di Tanjung Hulu, Kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak dan ET (50), warga Dusun Pedalaman, Desa Pedalaman, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupatena Sanggau. Usai diringkus kita masih terus melakukan pengembangan,” ucap Iptu Suwanto, Minggu (7/6).

Iptu Suwanto mengatakan dari tangan tersangka turut diamankan Barang Bukti (BB) berupa 2 buah paket plastik bening berklip yang diduga berisikan narkotika jenis sabu.

“Kemudian 1 unit timbangan digital warna hitam, 1 buah tas kecil merk Bangnisids warna biru tua, 1 buah sendok shabu yang terbuat dari pipet plastik warna hijau, 1 buah kotak karton merk VANIRO warna hitam yang berisikan 11 paket plastik bening berklip dan uang tunai sejumlah Rp. 195.000,” tambahnya.

Kasat Narkoba menyampaikan penanggkapan kedua pelaku dilaksanakan pada Jumat (5/6) pelapor menerima informasi dari masyarakat tentang adanya peristiwa yang diduga tindak pidana Narkotika didaerah tersebut, selanjutnya pelapor bersama dengan anggota lainnya melakukan penyelidikan.

“Kemudian sekira jam 23.15 Wib petugas Kepolisian berhasil melakukan penangkapan di lanjutkan penggeledahan terhadap tersangaka dan mendapatkan barang bukti. Selanjutnya tersangka beserta barang bukti diamankan ke Polres Sanggau guna penyidikan lebih lanjut,” pungkasnya.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kesaksian Warga Noyan yang Merasakan Getaran Gempa Dengan Kekuatan 3.2 Skala Richter

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Satu diantara warga Kecamatan Noyan, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Paulus Ulna merasakan adanya getaran yang terjadi di Desa Noyan, Kecamatan Noyan, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Selasa 7 Mei 2024 sore. "Getaran sekitar 1 sampai…

2 jam lalu
  • Tribun Pontianak

PWRI Kabupaten Sanggau Gelar Muscab, Hj Jamilah Terpilih Kembali Secara Aklamasi

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Sanggau menggelar musyawarah cabang (Muscab) tahun 2024 yang berlangsung di Aula Perpustakaan Daerah Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Selasa 7 Mei 2024. Muscab digelar untuk memilih ketua…

2 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Gempa Dengan Kekuatan 3.2 Skala Richter Guncang Kabupaten Sanggau

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Budi Darmawan melalui Ketua Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sanggau Tri Dibyo membenarkan terkait adanya getaran yang diduga gempa bumi…

2 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Pemkab Sanggau Siapkan Anggaran Pilkada 2024 Sebesar Rp 62 Miliar, Ini Rinciannya

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Sanggau, Antonius menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Sanggau menyiapkan anggaran untuk pelaksanaan Pilkada serentak di Kabupaten Sanggau tahun 2024 sebesar Rp 62 miliar. "Artinya, Pemerintah…

3 jam lalu