Categories: Tribun Pontianak

Operasi Ketupat Tahun 2020 Dimulai, Polres Sanggau Dirikan Tiga Post



TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU– Kasat Lantas Polres Sanggau AKP Anne Tria Sefyna menyampaikan bahwa Operasi Ketupat tahun 2020 dimulai dari tanggal 24 April 2020 dan selama 37 hari kedepan.

Tujuan Operasi untuk membatasi/memutus/mencegah penyebaran Covid-19 dan pengamanan Bulan Suci Ramadan dan Idul Fitri.

“Kemudian mengajak masyarakat untuk Ramadan di Rumah Saja. 
Mari Jaga Kesucian Bulan Ramadhan dengan Ibadah Di Rumah, Bersatu Kita Bisa Mengatasi Pandemi Corona,”kata AKP Anne Tria Sefyna , Minggu (26/4/2020).

Dalam pelaksanaan kegiatannya, Kasat menjelaskan bahwa pihaknya mendirikan tiga Post yakni Pos Simpang Ampar, Post Simpang Tanjung, dan Post Pujasera dan Penyekatan di Penyeladi. 

“Ini sistemnya cek point dilakukan bersama dengan instasi lainya yaitu TNI, Dishub dan Dinas Kesehatan,” ujar AKP Anne Tria Sefyna.

Balapan Liar, 12 Anak Bawah Umur Diamankan Satlantas Polresta Pontianak

Kasat menegaskan bahwa selama pandemi Covid-19 ini tidak ada penilangan bagi pengendara.
Masyarakat sudah patuh tidak mudik atau keluar rumah saja kita sangat bersyukur.

Untuk itulah, Kasat mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak mudik, tidak keluar/tetap berada di Rumah.

“Dan apabila ada keperluan yang harus diluar wajib menggunakan masker demi pencegahan penyebaran Covid-19,” ujar AKP Anne Tria Sefyna. 

Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak

Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Anggota DPRD Sanggau Apresiasi Keberhasilan Polisi Ungkap Kasus Tindak Pidana Narkotika

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Sekretaris Komisi IV DPRD Kabupaten Sanggau Yeremias Marsilinus mengapresiasi dengan jajaran Polres Sanggau yang berhasil mengungkap kasus tindak pidana narkotika di Kecamatan Kembayan, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, kemarin. "Tentunya kita sangat apresiasi…

5 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Sat Res Narkoba Polres Sanggau Ungkap Kasus Tindak Pidana Narkotika, Dua Terduga Pelaku Diamankan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Sat Resnarkoba Polres Sanggau mengungkap kasus tindak pidana narkotika di Dusun Serambai Desa Tanjung merpati Kecamatan Kembayan Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat, kemarin. Sebanyak dua terduga pelaku inisial AFS dan AR juga diamankan. Kapolres…

5 jam lalu
  • Kalimantan Today

Ini Daftar Nama-nama yang Bakal Mengembalikan Berkas Pendaftaran di PDIP Sanggau – Kalimantan Today

  Foto—-Daftar nama dan waktu pengembalian berkas formulir pendaftaran di PDIP Sanggau—ist   KALIMANTANTODAY, SANGGAU. Sejumlah nama tokoh dan politisi telah mengambil formulir di Sekretariat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Sanggau untuk maju sebagai…

6 jam lalu
  • Polres Sanggau

Tingkatkan Kedekatan, Bripka Yulianus Ciun Terus Sambang Warga di Desa Binaannya

Polres Sanggau - Dalam upaya untuk terus meningkatkan kedekatan dengan masyarakat binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Toba Bripka Yulianus Ciun, melakukan kegiatan sambang di Desa Lumut Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau.Kapolsek Toba AKP Nana Supriatna menjelaskan bahwa kegiatan sambang warga…

11 jam lalu