Dewan Sanggau Kunker ke PT Kirana Prima, Toni: Isu Pabrik Tak Beroperasi Hoaks



TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU – Wakil Ketua DPRD Sanggau Acam bersama Komisi III DPRD Sanggau melakukan kunjungan kerja ke PT Kirana Prima, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau, Kalbar, Senin (20/4/2020).

PT Kirana Prima merupakan pabrik karet di Kecamatan Tayan Hilir.

Hadir juga Ketua Komisi III DPRD Sanggau, Toni dan anggota Komisi III DPRD Sanggau lainya.

Ketua Komisi III DPRD Sanggau, Toni menyampaikan bahwa Kunjungan kerja dilakukan untuk melihat hasil olahan dan produksi karet di PT Kirana Prima.

Dewan Sanggau Kunker ke PT Kirana Prima, Pastikan Pabrik Karet Tetap Beroperasi

“Mereka masih tetap produksi, Malahan kekurangan bahan baku mereka. Jadi isu yang bilang pabrik tidak produksi itu hoaks,”tegasnya.

Politisi PDI Perjuangan Sanggau itu menambahkan, Terkait harga memang turun dan itu sesuai dengan pasaran dunia serta kualitas karetnya.

“Mereka jual atau ekspor saja karet yang sudah di packing oleh mereka berkisar Rp 16 rb lebih.”

“Jadi mereka beli sama masyarakat karena beli basah hitungan mereka 50 persen dari harga jual mereka, Dan itu pun tergantung kualitas karetnya juga,”tegasnya.

Selain itu juga, Pihaknya kunjungan kerja ke PT SBI. Saat ini, Pihak perusahaan sedang menunggu pencairan bank.

“Kalau pabrik sudah mereka perbaiki dan kemarin sudh di uji coba. Kalau pinjaman Bank sudh di acc, Mereka akan produksi,” jelasnya.

Jadi, lanjut Toni, itikad baik perusahan masih berusaha untuk operasi kembali.

“Dan masalah utang piutang dengan para koperasi akan dibayar dengan diangsur dan bertahap. Untuk karyawan masih tetap, tidak ada pemecatan mau pun di PHK,” pungkasnya. (*)

Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wTribunPontianak_10091838

Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak