Cegah Covid 19, LPADK Binsika, Polsek Tayan, Pemdes Kawat Semprotkan Disinfektan

Cegah Covid 19, LPADK Binsika, Polsek Tayan, Pemdes Kawat Semprotkan Disinfektan


radarkalbar.com, TAYAN HILIR- Guna antisipasi sebaran virus Corona atau Covid 19, seantero wilayah Desa Kawat, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau pun disemprot disinfektan secara swadaya oleh tim gabungan, Jumat (27/3/2020).

Dari tiga dusun yang ada di wilayah itu Pebaok dan Kawat telah dilaksanakan penyemprotan. Sementara, untuk Dusun Serama rencananya akan dilaksanakan Senin (30/3/2020).

Penyemprotan ini, dilaksanakan tim gabungan Pemdes Kawat, Kepala Desa Kawat Albohri, LPADK Binsika, Kanit Binmas Bripka Erwin, Kanit Provost Polsek Tayan Hilir, Bripka Warno, Bhabinkamtibmas Desa Kawat dan berbagai unsur lainnya.

Untuk peralatan penyemprotan ini difasilitasi Manager PT ICA, Heri S Sos.

Ketua LPADK Binsika Tayan Hilir, Ludzuardi mengatakan penyemprotan itu dilaksanakan merupakan kerjasama berbagai unsur. Dan merupakan upaya bersama menangkal sebaran Covid 19 yang beberapa waktu belakangan ini cukup meresahkan.

“Ya, ini sebagai bentuk kepedulian kita, guna untuk meminimalisir sebaran virus Corona,” ujarnya.

Pria yang akrab disapa Ngah Culuk ini menambahkan, kegiatan serupa akan terus dilaksanakan dengan kerjasama segenap elemen yang ada.

” Akan terus kita laksanakan. Tentunya dengan kerjasama semua pihak. Sebab, untuk menangkal virus ini perlu kepedulian semua,” tegasnya.

Binsika kata Ngah Culuk, mempersiapkan peralatan semprot dan kendaraan. Demikian juga dengan personel jelas siap untuk membantu melaksanakan penyemprotan.

“Peralatan dan kendaraan kita siap. Termasuk juga personel, siap untuk melaksanakan penyemprotan disinfektan ini,” pungkasnya.

Diketahui, pada saat yang sama pula Koramil 1204-07 Tayan Hilir melaksanakan penyemprotan disinfektan di Desa Pulau Tayan Utara.

Dan Satgas Pencegahan Covid 19 Desa Pedalaman juga melaksanakan hal serupa.

Baca juga

 

 

 

 

 

 

Pewarta : Halidin/Pak Su Kojek.
Editor :@dmin.