Dansatgas TMMD Kodim Sanggau Tinjau Lokasi Peningkatan Jalan

Dansatgas TMMD Kodim Sanggau Tinjau Lokasi Peningkatan Jalan



SANGGAU Dansatgas TMMD ke 107 Kodim 1204/Sanggau, Letkol Inf Gede Setiawan didampingi Pasiter Kodim 1204/Sanggau Kapten Inf Eko Prasetyo Widodo meninjau langsung lokasi pengerjaan peningkatan jalan di Dusun Jonti, Desa Sungai Batu, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kalbar, Selasa (23/3/2020).

Dansatgas TMMD ke 107 Kodim 1204/Sanggau, Letkol Inf Gede Setiawan menegaskan bahwa ingin memastikan secara langsung pelaksanaan kegiatan fisik berupa peningkatan jalan yang dikerjakan dengan alat berat dapat bekerja dengan baik.

Wabah Covid-19, Usmandy Dukung Pemprov Berikan Insentif Untuk Para Tenaga Medis

“Dan diharapkan bisa selesai tepat waktu. Dalam kegiatan fisik yang diantaranya terdapat juga peningkatan jalan, Satgas TMMD mendapat tanggung jawab menyelesaikan peningkatan jalan sepanjang 4,8 Km lebar 12 M yang berada di Dusun Jonti Desa Sungai Batu,”katanya.

Ia pun merasa bangga kepada masyarakat Desa Semerangkai dan Desa Sei Batu atas kerjasama dan dukungannya sehingga sampai saat ini pelaksanaan pengerjaan peningkatan jalan dapat berjalan dengan lancar.