Sambut Baik Langkah Pemkab Sanggau Buka Ruang Sebesar-Besarnya Untuk Investor

Tokoh Pemuda Sanggau Apresiasi Langkah Cepat DBM SDA Sanggau & PPK Cek Drainase Tanjakan Semboja



SANGGAU – Tokoh Pemuda Sanggau, Abang Indra mengapresiasi langkah cepat dari Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBM SDA) Kabupaten Sanggau bersama Pejabat Pembuat Komitmen di Ruas Jalan Sanggau, Sekadau dan Tebelian, yang mengecek drainase yang diduga menjadi penyebab luapan air di tanjakan Semboja, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Bunut, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Kalbar.

“Karena setiap hujan deras pas di Tanjakan Semboja itu memang sering luapan air sampai ke jalan,”

“Dan informasinya luapan air itu juga mengenai rumah warga juga disana, ” katanya, Minggu (22/3/2020).

Untuk itulah, Abang Indra berharap memang harus ada solusi cepat untuk mengatasinya.

Karena tahap awal masih dilakukan pembersihan saluran drainase, diharapkan kedepan agar dilakukan perbaikan lagi. 

Kadis DBM SDA Sanggau Bersama PPK Cek Drainase di Tanjakan Semboja

“Karena jika sudah diperbaiki dan drainasenya berukuran lebih besar lagi, saya rasa persoalan luapan air bisa teratasi,”

“Karena kan bahaya juga ketika pas hujan deras air malah tergenang dijalan, “ujarnya. 

Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wTribunPontianak_10091838