Categories: Tribun Pontianak

Update Suasana Terkini di PLBN Entikong, Andhika: Saat Ini Sepi, Petugas Tetap Berjaga



SANGGAU – Kasi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian (Inteldak) Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong, Andhika menyampaikan bahwa saat ini kondisi di PLBN Entikong, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalbar masih sangat sepi.

“Kondisinya sepi. Petugas masih stanby, kan PLBN status tetap buka jadi semua petugas tetap stand by,” katanya melalui telpon selulernya, Rabu (18/3/2020) pukul 14.20 Wib.

Sebelumnya diberitakan, Kasi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian (Inteldak) Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong, Andhika menyampaikan bahwa Border di Tebedu, Malaysia yang berbatasan langsung dengan Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalbar resmi ditutup.

“Malaysia sudah mulai tutup. WNI yang melintas dilarang, Mereka hanya mengijinkan Warga Negara Malaysia untuk masuk sama WNI yg mau keluar,” katanya melalui telpon. 

Hingga Siang Ini RSUD dr Abdul Aziz Belum Terima Hasil Tes Laboratorium Pasien Suspek Virus Corona

Dikatakannya, Saat ini kondisi di PLBN Entikong, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalbar, sangat sepi.

“Sepi sekali. Tapi mulai masuk sedikit-sedikit WNI yang keluar dari Malaysia,”ujarnya.

Untuk yang datang dicek lebih lanjut oleh Karantina Kesehatan terkait suhu tubuh mereka masing-masing.

Berdasarkan informasi yang ia terima, di Malaysia semua perusahaan tutup.

“Jadi tenaga kerja selain WN Malaysia diarahkan untuk kembali ke negara nya,” ujarnya.

Resmi Ditutup




Bagikan

Berita Terbaru

  • Diskominfo

IGTKI Kabupaten Sanggau Gelar Karnaval Hari Kartini

//DISKOMINFO – SANGGAU// SANGGAU – Ikatan Guru Taman Kanak – Kanak Indonesia (IGTK)I Kabupaten Sanggau menggelar karnaval baju adat dan profesi. Kegiatan berlangsung di Halaman Kantor Bupati Sanggau, Kabupaten Sanggau. Selasa (23/04/2024). Ketua Ikatan Guru…

6 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Surat Undangan Tahapan Seleksi Calon Karyawan BPJS Kesehatan 22-23 April 2024 – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar kembali surat undangan tahapan seleksi calon karyawan mengatasnamakan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Dalam surat tersebut calon karyawan diminta untuk hadir ke Jl. Letjend Suprapto Cempaka Putih, Kota Jakarta Pusat pada…

13 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Penawaran Tebus Murah iPhone Mengatasnamakan Puskesmas Kuta Utara – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar unggahan informasi di media sosial Instagram resmi milik Puskesmas Kuta Utara terkait penawaran tebus murah ponsel dengan merek iPhone 14 Pro Max 256GB. Dalam unggahan tersebut disebutkan bahwa ponsel tersebut berwarna deep…

13 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Pengajuan Pinjaman Online BNI Melalui TikTok – 22/04/2024

Penjelasan : Beredar sebuah akun yang mengatasnamakan Bank BNI dengan nama akun @pinjaman.bankbni pada platform TikTok. Pada akun tersebut terdapat narasi yang menyebutkan "silahkan hubungi 083867617878".   Dikutip dari situs turnbackhoax.id, akun tersebut bukanlah akun…

13 jam lalu