Categories: Antaranews

Warga dan Prajurit TNI gotong royong bersih lingkungan di Sekura


Sanggau (ANTARA) – Kembali personel Satgas TMMD ke-105 Regtas 107 Kodim 1204 Sanggau bersama warga melaksanakan gotong royong membersihkan jalan dan perkarangan rumah.

Kali ini dilaksanakan di Dusun Sekura, Desa Semerangkai, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau

Babinsa 1204-01 Kapuas, Koptu Sutikno mengharapkan dengan dilaksanakan gotong royong bersama ini dapat memotivasi warga masyarakat agar peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitarnya.

“Membersihkan lingkungan sepertinya suatu keharusan mengingat berbagai sumber penyakit berasal dari tempat-tempat pembuangan sampah, selokan, ataupun dari tanaman liar,” ujarnya.

Ditambahkan, dengan adanya kebersihan lingkungan tersebut, maka setidaknya dapat mengurangi jentik-jentik nyamuk yang berbahaya serta binatang-binatang lainnya.

Ia juga mengatakan kegiatan ini dilaksanakan selain untuk menjaga tali silaturrahmi antar anggota TNI dengan masyarakat juga untuk mengajak masyarakat menjaga dan merawat lingkungan sehingga menjadi bersih dan sehat.

Sementara, tokoh masyarakat Dusun Sekura, Kecamatan Kapuas, Hamdini mengatakan peran aktif TNI dalam membangkitkan semangat gotong royong di masyarakat masih dibutuhkan. Dan menjadikan kegiatan ini semakin membudaya meskipun akhir-akhir ini mulai hilang dikarenakan pengaruh globalisasi.

“Untuk itu diharapkan budaya gotong royong ini dapat terus dipertahankan dan dilestarikan, karena masyarakat merasakan manfaat yang luar biasa dari kegiatan gotong royong ini,” pintanya.

Baca juga: Prajurit Satgas TMMD membaur bersama warga
Baca juga: Prajurit dan warga bergotong-royong, wahana pupuk semangat kebersamaan
Baca juga: Prajurit TMMD dan warga kerja bakti bersihkan lingkungan masjid
Baca juga: Buka dan perbaiki badan jalan, salah satu target TMMD Kodim 1204 Sanggau

 




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kasat Binmas Polres Sanggau Bersama Personel Gelar Binluh dan Imbauan Terkait hari Buruh

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Satbinmas Polres Sanggau Polda Kalbar melaksanakan kegiatan Preemtif yaitu Giat Binluh dan Himbauan terkait Hari Buruh Internasional / May Day di wilayah Hukum Polres Sanggau, Rabu 1 Mei 2024. Kegiatan di laksanakan oleh Ps Kasat…

6 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Kapolres Sanggau Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Kompol Pengabdian Personel Periode 1 Mei 2024

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Polres Sanggau Polda Kalbar menggelar Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat Kompol Pengabdian Personel Polres Sanggau Periode 1 Mei 2024 yang dilaksanakan di Halaman Polres Sanggau. Selaku Irup Kapolres Sanggau AKBP Agus Candra Kusumah, SH, S.I.K…

9 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Sat Samapta Polres Sanggau Tingkatkan Patroli untuk Pastikan Keamanan dan Ketertiban Saat May Day

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Dalam rangka memastikan stabilitas Kamtibmas tetap kondusif Sat Samapta Polres Sanggau Polda Kalbar melaksanakan patroli Kepolisian dalam rangka hari Buruh Internasional (May Day). Pelaksanaan Patroli dipimpin oleh Kaur Bin Ops (KBO) Sat Samapta Iptu Eko…

9 jam lalu
  • Laporan Hoax

[HOAKS] Mahkamah Konstitusi Batalkan Kemenangan Prabowo – 30/04/2024

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial TikTok yang mengeklaim bahwa kemenangan Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 telah dibatalkan oleh Mahkamah Konstitusi (MK). Unggahan tersebut beredar dengan narasi "keputusan mk kemenangan Prabowo di…

9 jam lalu