Categories: Tribun Pontianak

Dinsos P3AKB Sanggau Gelar Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak



SANGGAU – Pemkab Sanggau melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AKB) Kabupaten Sanggau menggelar rapat gugus tugas Kabupaten Layak Anak (KLA) dalam rangka persiapan evaluasi KLA tahun 2020 di Aula Kantor Bappeda Kabupaten Sanggau, Kalbar, Jumat (13/3/2020).

Rapat dipimpin Ketua Gugus Tugas KLA yang juga Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sanggau, Yulia Teheresia didampingi perwakilan dari Dinsos P3AKB) Kabupaten Sanggau, Hj Ina Monowarina, dan dihadiri lintas instansi dan undangan lainya.

Ketua Gugus Tugas KLA yang juga Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sanggau, Yulia Teheresia menyampaikan, Kabupaten Sanggau sudah mengikuti secara aktif pelaksanaan program kegiatan KLA ini.

Deklarasi Kecamatan Layak Anak, Yanieta: Memberi Perlindungan Terhadap Anak

“Bahkan kita ikut penilaian tingkat nasional. Dan tiga tahun berturut-turut kita sudah mendapatkan penghargaan Pratama.”

“Tentu kita berharap apapun yang telah ditentukan sesuai dengan indikator program kegiatan KLA ini, Tentu kita sudah melaksanakannya,” katanya.

Yulia menambahkan, pelaksanaan ini bukan bearti kita karena ingin untuk mendapatkan nilai yang bagus, tetapi karena memang bagian dari kewajiban pemerintah untuk memenuhi hak-anak, menghormati hak anak, dan melindungi hak anak.

“Itu jadi kewajiban kita. Kenapa harus dilakukan penilaian, tentu harus melihat keseriusan pemerintah ini dalam memenuhi tiga hak anak itu tadi,”ujarnya.

Dikatakanya, jika sudah dilaksanakan dengan baik tentu harapan kita juga akan mendapat penilaian atau apresiasi yang baik terhadap apa yang sudah kita lakukan.

“Tentu kedepan kita harapkan apa yang harus kita kerjakan itu sudah semakin meningkat. Sudah semakin banyak yang kita lakukan dan kualitas dari pada yang kita lakukan itu juga semakin meningkat. Semoga ini bisa terwujud,” ujarnya. (*)

Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wTribunPontianak_10091838

Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak




Bagikan

Berita Terbaru

  • Laporan Hoax

[HOAKS] Kantor Pusat BPJS Jakarta Memberikan Bantuan Sosial Sebesar Rp257 Juta – 04/05/2024

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan salah satu akun Facebook dengan nama “Bantuan resmi BPJS” yang membagikan sebuah tangkapan layar aplikasi percakapan WhatsApp yang berisi pesan bahwa kantor pusat Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Jakarta memberikan…

8 menit lalu
  • Tribun Pontianak

Dikbud Sanggau Gelar Festival P5 Kurikulum Merdeka Jenjang SMP, Diikuti 9 Subrayon

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - PJ Bupati Sanggau Suherman diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Shopiar Juliansyah membuka festival gelar karya projek penguatan profil pelajar pancasila (P5) kurikulum merdeka jenjang SMP tingkat Kabupaten Sanggau di…

14 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Dinkes Sanggau Keluarkan Surat Edaran Tentang Kewaspadaan Dini Peningkatan Kasus GHPR

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sanggau mengeluarkan surat edaran (SE) bernomor 443/068/DINKES-C/2024, tentang kewaspadaan dini peningkatan kasus Gigitan Hewan Penular Rabies (GHPR). Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau Ginting menyampaikan bahwa surat…

15 jam lalu
  • Radar Kalbar

Hiline “Cium” Vixion, Warga Sanggau Tewas di TKP, Begini Penjelasan Polisi – Radar Kalbar

FOTO : petugas Satlantas Polres Sekadau saat melaksanakan olah TKP tabrakan mobil Hiline Vs sepeda motor Vixion [ist]Doni – radarkalbar.comSEKADAU – Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas jalan Dusun Tebelian Mangkang, Desa Tinting Boyok, Kecamatan…

16 jam lalu