Kapolres Sanggau Ngopi Bareng Stakeholder di Kembayan Bangun Sinergisitas

Kapolres Sanggau Ngopi Bareng Stakeholder di Kembayan Bangun Sinergisitas



Polres Sanggau – Kapolres
Sanggau, Akbp Raymond Marcelino Masengi dalam rangka membangun sinergitas Polri
dan Stakeholder di Kecamatan Kembayan melaksanakan ngopi bersama Camat
Kembayan, Dewan Adat Dayak (DAD), Majelis Adat Budaya Melayu (MABM), Forum
Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kecamatan Kembayan, serta Temenggung dan Pateh
Tatei Jabu Kembayan Kota, Minggu (23/2/2020) sore.

“Ngopi bareng ini dilakukan untuk membangun keakraban antara Polri dengan
tokoh masyarakat, sehingga ada kedekatan antara aparat dan stakeholder yang ada
di Kecamatan Kembayan, terutama
dalam
menciptakan suasana yang aman, nyaman dan kondusif,” ujar Kapolres Sanggau
Akbp Raymond M
. Masengi.

Dia mengingatkan, kamtibmas tentu tanggungjawab bersama semua lapisan
masyarakat,  oleh karena itu mari saling menghormati dan menghargai
perbedaan dengan sikap menjaga toleransi.

“Saat ini kita hidup di era digital, maka diantaranya dalam menggunakan
media sosial juga kita harus bijak, baik membuat postingan, meneruskan,
menanggapi ataupun mengomentari suatu konten,” katanya.

Raymond M Masengi  juga mengingatkan agar masyarakat tertib dalam berlalu
lintas, dan meminta kerjasama semua lapisan masyarakat dalam hal karhutla.

“Terkait lakulintas, ini sudah menjadi atensi saya, dan mohon agar
pengendara selalu lengkap atribut serta surat kendaraannya,” katanya.

Kapolsek Kembayan Ipda Sutono siap bekerjasama dengan stakeholder yang ada di
Kecamatan Kembayan.

Camat Kembayan, Inosensius Nono mengatakan pihak Pemerintahan Kecamatan
Kembayan selalu siap bersinergi dalam mensukseskan Kembayan tertib lalulintas
dan bebas narkoba bahkan menargetkan zero hotspot untuk Karhutla.

Ketua DAD Kecamatan Yoseph Andi mengatakan sebagai lembaga adat siap mendukung
program pemerintah yang berpihak bagi kesejahteraan masyarakat, serta
bertanggungjawab mendorong Kembayan aman dan kondusif.

“Kami berusaha, berupaya agar Kembayan aman dan tentram, dan perlu saya tegaskan
sekiranya ada permasalahan yang muncul percayakan kami dalam
menyelesaikannya,” jelasnya.