Categories: Tribun Pontianak

Inilah Alasan DPD Golkar Pontianak, Sanggau dan Kayong Utara Dukung Maman Abdurahman



PONTIANAK – DPD Partai Golkar Kalbar tingkat II dalam hal ini kabupaten kota mengungkapkan komitmennya untuk mendukung Maman Abdurahman.

Satu diantaranya dikatakan oleh Ketua DPD Partai Golkar Kota Pontianak, Heri Mustamin.

“Mengapa kita mesti mendukung Bung Maman, Bung Karno pernah berucap, kamu jangan kasi saya apa-apa, tapi kasi saya seorang pemuda sehingga akan ku gentarkan dunia ini dengan tenaga mudanya,” kata Heri, Senin (24/02/2020).

Dengan prinsip itu, ia yakin dengan Golkar Kalbar akan lebih baik di bawah kepemimpinan Maman.

Maman Maju Ketua DPD Golkar Kalbar, Pengamat Nilai Berpotensi Raih Suara Millenial

“Golkar Kalbar dibawah kepemimpinan Pak Ria Norsan yang saya cintai, saya banggakan dan saya sayangi sudah membawa Golkar ke arah yang baik, namun tentu dengan kesibukan beliau sebagai eksekutif, apalagi persiapan pemilu 2024 banyak menyita segala hal, maka dari itu dengan adanya kepemimpinan di eksekutif dan partai Golkar oleh Bung Maman sebagai pemuda, Insyallah 2024 Pak Ria Norsan kita doakan menjadi Gubernur Kalbar,” jelasnya.

“Karena bagaimanapun untuk mengusung sebagai calon Gubernur itu, maka jawabannya adalah soliditas dan kemampuan Partai Golkar untuk berkomunikasi dengan stake holder politik yang lain,” tambah Heri.

Mantan Wakil Ketua DPRD Kota Pontianak ini pun mengatakan jika dukungan yang diberikan bukanlah karena faktor suka tidak suka, melainkan memang kecintaan terhadap Golkar.

“Kami mendukung bukan karena persoalan suka tidak suka terhadap seseorang, tetapi karena kita mencintai Partai Golkar supaya Golkar menjadi penopang yang lebih besar untuk membangun Golkar dan Kalbar lebih baik kedepan,” paparnya.

Sementara itu, senada juga diungkapkan Ketua DPD Partai Golkar Sanggau, Ason.

“DPD Golkar Kabupaten Sanggau percaya kepada Bung Maman untuk membesarkan partai Golkar untuk khususnya di Kalbar ini. Masalah politik-politik yang lain, saya pikir Pak Norsan juga kader yang terbaik, saya pikir akan dipikirkan tempat yang tepat untuk beliau,” tuturnya.




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kendati Belum Ada Kasus Rabies, Anggota DPRD Sanggau Imbau Masyarakat Tetap Waspada

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Wakil Ketua Komisi II DPRD Sanggau Yuvenalis Krismono mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sanggau agar tetap waspada, kendati belum ada kasus gigitan hewan penular rabies di Kabupaten Sanggau. "Meskipun belum ada yang terindikasi…

2 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Cegah Rabies, PJ Bupati Sanggau Ingatkan Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Untuk mencegah, mengendalikan, dan menanggulangi rabies, Pj Bupati Sanggau Suherman, menginstruksikan kepada instansi terkait di lingkungan Pemkab Sanggau untuk menyiapkan virus anti rabies atau var yang disebar di semua Kecamatan terkhusus di…

3 jam lalu
  • Radar Kalbar

Peduli Kesusahan Sesama, Bang Zul Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Semuntai – Radar Kalbar

FOTO : Calon legislatif (caleg) Kabupaten Sanggau terpilih, Zulkarnain saat menyerahkan bantuannya untuk H. Dolek merupakan korban rumah terbakar, diterima secara simbolis Kepala Desa Semuntai, Nuryadin, pada Kamis (2/5/2024).Sery Tayan – radarkalbar.comSANGGAU – Sebuah rumah…

4 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Kasat Binmas Polres Sanggau Bersama Personel Gelar Binluh dan Imbauan Terkait hari Buruh

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Satbinmas Polres Sanggau Polda Kalbar melaksanakan kegiatan Preemtif yaitu Giat Binluh dan Himbauan terkait Hari Buruh Internasional / May Day di wilayah Hukum Polres Sanggau, Rabu 1 Mei 2024. Kegiatan di laksanakan oleh Ps Kasat…

11 jam lalu