Categories: Polres Sanggau

Laka Lantas di Jalan Trans Kalimantan, Pengendara Motor Tewas dilokasi


Polres
Sanggau –

Kecelakaan lalu lintas kendaraan Roda14 dengan sepeda motor di Jalan Trans Kalimantan
Km 32 Tayan Tikungan S Subah Kecamatan Tayan Hlir, Kabupaten Sanggau,
Kalimantan Barat (Kalbar), Kamis (9/1/2020).

Kecelakaan maut ini mengakibatkan
pengendara motor RAP (21) meninggal di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Kapolres Sanggau melalui Kapolsek
Tayan Hilir, Iptu Sagi menjelaskan kronologi terjadinya kecelakaan lalu lintas
antara kendaraan truk trailer Roda14 warna hijau dengan Sepeda Motor Vario
warna hitam di Jalan Trans Kalimantan Km 32 Tayan Tikungan S Subah Kecamatan
Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau.

“Ranmor R14 trailer bergerak di
Jalan Trans Kalimantan dari arah Simpang Ampar menuju kota Pontianak,”
katanya Kapolsek Tayan Hilir.

Kemudian, Sesampainya di KM 32 Tayan
Desa subah, pada saat melewati tikungan S datang dari arah yang berlawanan
sepeda motor Honda Vario yang dikendarai RAP yang bergerak ke kanan jalan pada
saat Melewati tikungan tersebut.

“Dan menabrak bagian samping
belakang sebelah kanan dari Ranmor Roda 14 trailer tersebut. Korban mengalami
luka dan patah di paha kiri, dada kanan dekat pundak kanan dan dagu
kanan,” ujarnya.

“Akibat kecelekaan itu pengendara
sepeda motor meninggal dunia di TKP,” kata Kapolres Sanggau melalui
Kapolsek Tayan Hilir, Iptu Sagi melalui telpon selulernya, Jumat (10/1/2020).

GP merupakan warga Kelurahan Sui
Beliung, Kecamatan Pontianak Barat, Kota Pontianak dan RAP merupakan Kecamatan
Manis Mata, Kabupaten Ketapang.

“Korban meninggal mengalami luka
dan patah di paha kiri, dada kanan dekat pundak kanan dan dagu kanan,”
ungkap Kapolsek.

Penulis : Denny Ardianto

Publish  : Humas Polres Sanggau


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Serentak, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong Laksanakan Operasi Jagratara

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong sebagai unit pelaksana teknis Keimigrasian yang berada di perbatasan melaksanakan operasi Jagratara di Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, kemarin. Operasi pengawasan orang asing itu dilaksanakan serentak…

15 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Dari Semua Kasus GHPR di Sanggau, Belum Ada yang Terindikasi Rabies

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Disbunnak Kabupaten Sanggau, Ambius Anton mengatakan bahwa dari 318 kasus gigitan hewan penular rabies (GHPR) di Kabupaten Sanggau belum ada yang terindikasi rabies. "Sampai dengan bulan…

15 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Cok Hendri Ramapon Kembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah ke DPC PKB Sanggau

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Cok Hendri Ramapon menjadi orang pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah (Bacakada) ke sekretariat DPC PKB Sanggau, Kalimantan Barat, Sabtu 4 Mei 2024 siang.  Ditemani beberapa pengurus PKS Kabupaten Sanggau, kedatangan Cok Hendri Ramapon diterima…

22 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Polsek Sekayam Amankan Seorang Diduga Bandar Narkoba di Desa Balai Karangan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Polsek Sekayam Polres Sanggua Polda Kalbar mengamankan seorang pria berinisial AS (38) warga Gg Pisang Dusun Balai Karangan I Desa Balai Karangan Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau yang diduga sebagai Bandar Narkoba Giat pengungkapan TP. Narkotika…

22 jam lalu