Categories: Tribun Pontianak

Bupati Sanggau: Kita Hadir Sebagai Wujud Kepedulian Bahwa Tampun Juah Rumah Kita Bersama



Citizen Reporter
Staf Diskominfo Sanggau
Abang Alfian

Bupati Sanggau: Kita Hadir Sebagai Wujud Kepedulian Bahwa Tampun Juah Rumah Kita Bersama

SANGGAU Bupati Sanggau Paolus Hadi membuka secara resmi gawai serumpun Tampun Juah Tahun 2019 yang dipusatkan di Lapangan Rumah Adat Menua Asal Tampun Juah, Dusun Segumon, Desa Lubuk Sabuk, Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Senin (2/9/2019).

Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong. Kegiatan tersebut mengusung Tema “Kebersamaan yang menyatukan dan memartabatkan”. Gawai dilaksanakan dari tanggal 2 September hingga 4 September 2019.

Hadir pada kesempatan tersebut Direktorat Bina Usaha Perhutanan Sosial dan Hutan Adat, Dirjen KLHK Catur Endah Prasetiani, Staff Ahli Gubernur Bidang Hukum dan HAM Provinsi Kalbar, Hermanus, Forkompimda, Kepala OPD Kabupaten Sanggau, Direktur Institut Dayakologi Krisussandi Gunui, Para Camat, Perwakilan dari Kabupaten yang ada di Kalbar, Perwakilan dari Sarawak Malaysia dan Brunei Darussalam, para Temenggung, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan Tokoh Agama, serta masyarakat Segumon.

Pada kesempatan tersebut Ketua Panitia Johan mengucapkan, Selamat mengikuti gawai Serumpun Tampun Juah di Dusun Segumon, Desa Lubuk Sabuk, Kecamatan Sekayam yang dimulai dari tanggal 2 September hingga 4 September 2019.

Baca: Bupati Sanggau Buka Kegiatan Kampanye Pengurangan Sampah Plastik & Kampanye Pelestarian Hewan Kukang

Baca: Wabup Sanggau: OPD Diharapkan Terus Update Data

Baca: BREAKING NEWS – Ratusan Driver Go-Jek Mogok Kerja dan Lakukan Aksi Demonstrasi

“Terselenggaranya gawai Serumpun Tampun Juah ini merupakan gagasan dari masyarakat Dayak itu sendiri, yakni dari sub suku Dayak Sisang dan Bi Somu dari Komunitas Adat Bidayuh dan Iban Sebaruk,” katanya.

Dikatakanya, kegiatan tersebut tidak terlepas atas dukungan dari Pemerintah Kabupaten Sanggau dan masyarakat. Adapun Serumpun Tampun Juah menurut pengakuannya bahwa yang mana sebagian orang Dayak yang ada di Kalimantan berasal dari tembawang Tampun Juah.

Staff Ahli Gubernur Bidang Hukum dan HAM, Hermanus mengatakan bahwa Tampun Juah merupakan simbol dan identitas orang Dayak.

“Saya ucapkan selamat atas terselenggaranya gawai Serumpun Tampun Juah. Yang mana kegiatan ini memiliki makna yang sangat penting dan bersejarah, yakni bagaimana kita selaku masyarakat adat menjunjung tinggi adat dan budaya suku Dayak,”ujarnya.




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kalbar Populer Hari Ini: Pria Ditemukan Meninggal di Sungai Kapuas, Pengungkapan Narkoba di Sekayam

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KALBAR - Berikut berita Kalbar Populer hari ini Minggu 5 Mei 2024 dimulai dari Ditemukan Meninggal Dunia! Indra Terpeleset dari Tongkang dan Tenggelam di Sungai Kapuas. Kedua, Sembunyikan Paket sabu dan Pil Ekstasi di Lubang Dinding Kamar!…

1 jam lalu
  • Polres Sanggau

Sambang Dialogis Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang, Warga Diajak Waspada Terhadap Isu Hoaks dan Tetap Jaga Kamtibmas

Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang Polres Sanggau Polda Kalbar Bipka Ferry Efendi melakukan kunjungan sambang ke warga Desa Padi Kaye Kecamatan Batang Tarang Kabupaten Sanggau.Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas memberikan himbauan kepada warga agar tetap menjaga dan…

12 jam lalu
  • Polres Sanggau

Briptu O.M. Sutumorang Ajak Warga Ciptakan Lingkungan Nyaman dan Kondusif

Polres Sanggau - Kegiatan sambang Bhabinkamtibmas Polsek Toba Polres Sanggau Polda Kalbar Briptu O.M. Sutumorang di Desa Teraju Kecamatan Toba menjadi momen penting dalam memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas memberikan imbauan penting kepada warga…

12 jam lalu
  • Polres Sanggau

Polsek Sekayam Gelar Patroli Jarak Jauh dan Pengecekan Tapal Batas Indonesia-Malaysia

Polres Sanggau - Polsek Sekayam Polres Sanggau Polda Kalbar melaksanakan Kegiatan PJJ (Patroli Jarak Jauh) dan Pengecekan Tapal Batas Indonesia-Malaysia yang berada di Polsubsektor Segumun Dusun Segumun Desa Lubuk Sabuk Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau. Patroli tersebut guna…

12 jam lalu