Silahturahmi Kamtibmas dan Doa Bersama Tokoh Masyarakat

Silahturahmi Kamtibmas dan Doa Bersama Tokoh Masyarakat



Polres Sanggau – Untuk
menjalin Silaturahmidan tali persaudaraan Kamtibmas Polsek Sekayam mengelar doa
bersama yang dihadiri oleh tokoh agama,Tokoh adat dan Tokoh masyarakat di Aula
Regapat Mapolsek Sekayam kecamatan sekayam kabupaten Sanggau,Senin,(26/8/2019).

Kapolsek
Sekayam AKP Efadhoni Lilik Pamungkas, SH, S. IK mengatakan, tujuan dilaksanakan
kegiatan tersebut adalah untuk saling mempererat tali persaudaran antar umat
beragama, demi untuk menjaga keutuhan NKRI dan jangan sampai terpecah belah
oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab, menjalin hubungan yang harmonis
antar suku, menghormati setiap perbedaan yang ada serta menjaga kondusifitas
kuhususnya di willayah Kecamatan Sekayam.

“Kita
sebagai warga negara Indonesia dan umat beragama tentunya saling menghargai
satu sama lain yaitu antar umat beragama, antar suku yang mana kita ini Negara
Kesatuan dan diharapkan agar menjalin komunikasi yang baik dan tentunya tetap
menjaga kerukunanan antar suku dan antar umat beragama walaupun berbeda beda
tapi tetap satu itu lah NKRI,” ujarnya.


Senada
dengan Kapolsek Sekayam, Ketua FKUB Kecamatan Sekayam Kornelius Nelis
mengatakan di daerah perbatasan ini khususnya Kecamatan Sekayam tentunya sudah
terjalin komunikasi yang baik antar umat beragama dan antar suku bangsa sejak
dahulu dan ini akan tetap kami pertahankan sampai ke anak cucu kami agar
terjalin keharmonisan serta kerukunan antar umat beragama dan antar suku bangsa.

“Kami
siap membantu pihak kepolisian untuk tetap menjaga situasi kamtibmas dan tidak
akan terpengaruh akan adanya isu-isu berita yang tidak benar adanya atau Hoax
yang dapat memecah belah kesatuan dan persatuan NRKI,agar wilayah Sekayam tetap
aman dan kondusif,” tambahnya.