Categories: Dpp

UPSUS SIWAB sebagai upaya pencapaian Swasembada Daging


UPSUS SIWAB atau Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting merupakan upaya pemerintah untuk menambah populasi sapi dalam kaitannya untuk meningkatkan produksi daging sebagai bahan utama asal hewani yang menjadi sumber protein. Target UPSUS SIWAB yaitu swasembada daging dalam memenuhi kebutuhan pangan asal hewan, sekaligus peningkatan kesejahteraan peternak. Program tersebut mulai dijalankan pada tahun 2017, termasuk di Kabupaten Sanggau.

Berdasarkan evaluasi masih ada beberapa kendala yang dihadapi sehingga target belum dapat dicapai secara optimal antara lain karena kurangnya informasi yang sampai ke petani peternak tentang pentingnya teknologi IB (Inseminasi Buatan).

Untuk itu di tahun 2019 ini telah diambil langkah-langkah dalam upaya pencapaian target, yaitu dengan cara:

  1. Sosialisasi dengan pola pendekatan sentra-sentra sapi dengan keterlibatan petugas peternakan kecamatan
  2. Lebih mengaktifkan petugas Inseminator untuk mengunjungi akseptor maupun calon akseptor
  3. Menyediakan sarana dan prasarana khususnya kandang jepit

Sebagai langkah awal telah dilakukan Sosialisasi UPSUS SIWAB dan pengadaan kandang jepit yang bersumber dari APBD Kab. Sanggau TA. 2019 di 2 Desa yaitu Desa Tunggal Bhakti Kecamatan Kembayan dan Desa Sape Kecamatan Jangkang yang dihadiri masing-masing 50 petani peternak pemilik sapi. Sosialisasi berisi tentang Teknologi Inseminasi Buatan yaitu teknologi yang diterapkan dalam pelaksanaan program UPSUS SIWAB.

Inti dari pelaksanaan kegiatan Sosialisasi ini yaitu mengajak para petani peternak untuk berpartisipasi menerapkan IB pada ternak  sapinya. Semoga dengan Sosialisasi yang intensif dan kerjasama semua pihak terkait program IB bisa berhasil sehingga bisa meningkatkan populasi sapi yang tentunya bisa memberikan dampak pada meningkatnya kesejahteraan peternak di Kabupaten Sanggau.


DPP
Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Dikbud Sanggau Gelar Festival P5 Kurikulum Merdeka Jenjang SMP, Diikuti 9 Subrayon

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - PJ Bupati Sanggau Suherman diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Shopiar Juliansyah membuka festival gelar karya projek penguatan profil pelajar pancasila (P5) kurikulum merdeka jenjang SMP tingkat Kabupaten Sanggau di…

12 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Dinkes Sanggau Keluarkan Surat Edaran Tentang Kewaspadaan Dini Peningkatan Kasus GHPR

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Pemerintah Kabupaten Sanggau melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sanggau mengeluarkan surat edaran (SE) bernomor 443/068/DINKES-C/2024, tentang kewaspadaan dini peningkatan kasus Gigitan Hewan Penular Rabies (GHPR). Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau Ginting menyampaikan bahwa surat…

13 jam lalu
  • Radar Kalbar

Hiline “Cium” Vixion, Warga Sanggau Tewas di TKP, Begini Penjelasan Polisi – Radar Kalbar

FOTO : petugas Satlantas Polres Sekadau saat melaksanakan olah TKP tabrakan mobil Hiline Vs sepeda motor Vixion [ist]Doni – radarkalbar.comSEKADAU – Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas jalan Dusun Tebelian Mangkang, Desa Tinting Boyok, Kecamatan…

14 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Update Stok Darah Semua Golongan di PMI Sanggau Hari Ini Senin 6 Mei 2024

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Berikut update stok Darah di Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sanggau hari ini Senin 6 Mei 2024: "Siang ini stok darah golongan A sebanyak 7 kantong, golongan darah B sebanyak 9 kantong,…

18 jam lalu