Categories: Tribun Pontianak

Wakil Bupati Yohanes Ontot Letakan Batu Pertama Pembangunan SMKN di Noyan, Kabupaten Sanggau



Yohanes Ontot Letakan Batu Pertama Pembangunan SMKN di Noyan

Citizen Reporter
Rizky Kurniawan
Staf Diskominfo Sanggau

SANGGAU – Keinginan masyarakat Kecamatan Noyan untuk memiliki sebuah Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) nampaknya bakal segera terwujud.

Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot meletakan batu pertama pembangunan SMK Negeri 1 Noyan di Desa Noyan, Kecamatan Noyan, Kabupaten Sanggau, Selasa (30/7/2019).

Hadir pada kesempatan itu Anggota DPRD Kabupaten Sanggau, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalbar diwakili Kasi Kelembagaan Dan Sarpras SMK, Sukardi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sanggau Sudarsono, Camat Noyan Miko Martoyo, Danramil Noyan, Kapolsek Noyan? Forkopincam Noyan, Pimpinan Perusahaan Kelapa Sawit yang ada di wilayah Kecamatan Noyan, Kepala SLTP dan SLTA di Kecamatan Noyan, Kepala Desa Antonius Sumanto, Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat.

Baca: Bupati Sanggau Lantik Pengurus Forikan Sanggau, Ajak Masyarakat Biasakan Konsumsi Ikan

Baca: Warga Harap Pemkab Segera Perbaiki Ruas Jalan Rusak di Dalam Kota Sanggau

Camat Noyan, Miko Martoyo menyampaikan tujuan dari Pembangunan SMKN 1 Noyan yaitu mewujudkan amanat UUD 1945 berbunyi mencerdaskan Kehidupan Bangsa, ia bersyukur bisa hadir menyaksikan peletakan batu pertama SMKN 1 Kecamatan Noyan.

“Tentu hadirnya gedung ini nantinya bisa meningkatkan kualitas SDM Masyarakat Kecamatan Noyan khususnya warga sekitar sini, sehingga anak-anak menjadi orang-orang yang memiliki skill. Kesuksesan dan prestasi sulit terwujud jika hanya anak-anak yang didorong, tapi orang tua tidak mendorong. Semoga proses pembangunannya cepat selesai. Sehingga anak-anak bisa cepat memulai belajar,”tegasnya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalbar diwakili Kasi Kelembagaan Dan Sarpras SMK, Sukardi menyampaikan kunjungannya ke Kecamatan Noyan ini adalah kunjungan yang ketiga kalinya. tentunya dengan membangun SMKN 1 Noyan ini dalam upaya mencerdaskan bangsa dalam peningkatan pendidikan dengan globalisasi yang semakin pesat.

Baca: Tribun Pontianak Ulang Tahun ke-11, Ketua DPRD Sanggau Doakan Semakin Disenangi Masyarakat Kalbar

Baca: Kapolres Sanggau Ucapkan Selamat HUT Tribun Pontianak Ke-11, Harap Selalu Sinergis

“Tentunya harus diimbangi mutu pendidikan yang baik, tentunya langkah pertama yaitu membangun SDM secara bertahap. Apresiasi tinggi dari saya dalam pembangunan SMKN 1 ini. Semoga dengan adanya SMK ini menjadi kebanggaan khususnya wilayah Kecamatan Noyan dan sekitarnya,”ujarnya.

Wakil Bupati Sanggau Yohanes Ontot dalam sambutannya mengatakan bahwa SMKN 1 ini benar-benar merupakan keinginan lama masyarakat Kecamatan Noyan. Hal ini terlihat dari antusiasme masyarakat dalam mendukung pembangunan SMKN ini.

Ontot juga mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Barat yang telah mengabulkan permohonan Dana untuk Pembangunan SMKN 1 ini yang sumber dana dari Kementerian Pendidikan.

“Saya berharap dengan dibangunnya SMKN 1 kejuruan ini tentunya untuk memudahkan bagi masyarakat setempat mendapatkan pendidikan yang lebih setara dengan Perkotaan, “ pungkasnya




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Kalbar Populer Hari Ini: Pria Ditemukan Meninggal di Sungai Kapuas, Pengungkapan Narkoba di Sekayam

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KALBAR - Berikut berita Kalbar Populer hari ini Minggu 5 Mei 2024 dimulai dari Ditemukan Meninggal Dunia! Indra Terpeleset dari Tongkang dan Tenggelam di Sungai Kapuas. Kedua, Sembunyikan Paket sabu dan Pil Ekstasi di Lubang Dinding Kamar!…

7 jam lalu
  • Polres Sanggau

Sambang Dialogis Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang, Warga Diajak Waspada Terhadap Isu Hoaks dan Tetap Jaga Kamtibmas

Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang Polres Sanggau Polda Kalbar Bipka Ferry Efendi melakukan kunjungan sambang ke warga Desa Padi Kaye Kecamatan Batang Tarang Kabupaten Sanggau.Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas memberikan himbauan kepada warga agar tetap menjaga dan…

18 jam lalu
  • Polres Sanggau

Briptu O.M. Sutumorang Ajak Warga Ciptakan Lingkungan Nyaman dan Kondusif

Polres Sanggau - Kegiatan sambang Bhabinkamtibmas Polsek Toba Polres Sanggau Polda Kalbar Briptu O.M. Sutumorang di Desa Teraju Kecamatan Toba menjadi momen penting dalam memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas memberikan imbauan penting kepada warga…

18 jam lalu
  • Polres Sanggau

Polsek Sekayam Gelar Patroli Jarak Jauh dan Pengecekan Tapal Batas Indonesia-Malaysia

Polres Sanggau - Polsek Sekayam Polres Sanggau Polda Kalbar melaksanakan Kegiatan PJJ (Patroli Jarak Jauh) dan Pengecekan Tapal Batas Indonesia-Malaysia yang berada di Polsubsektor Segumun Dusun Segumun Desa Lubuk Sabuk Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau. Patroli tersebut guna…

18 jam lalu