Categories: Tribun Pontianak

Rombongan Lanud Harry Hadisoemantri Ziarah ke Taman Makam Bahagia Sanggau Ledo



Citizen Reporter 
Kapen Lanud Harry Hadisoemantri (HAD), Lettu Sus Eko Purwanto 

BENGKAYANG– Segenap anggota Lanud Harry Hadisoemantri (HAD) melaksanakan kegiatan ziarah rombongan dan tabur bunga bertempat di Taman Makam Bahagia (TMB) Sanggau Ledo, Kabupaten Bengkayang, Minggu (28/7/2019) pagi. 

Pada kegiatan tersebut, Danlanud Harry Hadisoemantri, Letkol Pnb Kisworo, bertindak selaku pimpinan ziarah.

Kegiatan ziarah ini adalah rangkaian dalam rangka peringatan ke-72, Hari Bakti TNI Angkatan Udara, tahun 2019. 

Sebelum acara penaburan bunga di pusara para pejuang pendahulu TNI Angkatan Udara yang dimakamkan di TMB Sanggau Ledo, terlebih dahulu dilaksanakan upacara penghormatan kepada arwah para pahlawan yang dipimpin langsung Danlanud. 

Baca: Edi Kamtono Ingatkan PPK Jaga Amanah

Baca: PT Antam UBPB Kalbar Serahkan Bantuan CSR Berupa Bus Sekolah ke Pemkab Sanggau

Selanjutnya Danlanud HAD,  meletakan karangan bunga di monumen TMB Sanggau Ledo. Usai peletakan karangan bunga, Danlanud didampingi para pejabat Lanud, para perwira, sebagian anggota bintara dan tamtama, menuju ke pusara makam prajurit pejuang pendahulu TNI Angkatan Udara untuk penaburan bunga. 

Pada kesempatan tersebut, Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 18/ D  I,  Lanud HAD, Ny. Atit Sukaesi Kisworo bersama ibu-ibu pengurus dan anggota PIA, juga turut serta dalam ziarah dan tabur bunga.

Adapun maksud dilaksanakannya ziarah ini adalah, untuk mengenang kembali jasa para pahlawan pejuang pendahulu kita yang telah gugur demi mempertahankan dan menegakkan kedaulatan NKRI, dari para penjajah yang ingin merebut dan menguasai negara Indonesia tercinta ini.

“Mereka gugur sebagai kusuma bangsa. Maka dari itu, kita sebagai generasi muda penerus bangsa,hendaknya dapat meneruskan cita-cita luhur dan perjuangan mereka, agar Indonesia tetap jaya selamanya,” ujar Danlanud. 

“Kita isi kemerdekaan ini dengan bekerja sebaik-baiknya pada bidang tugasnya masing-masing. Karena generasi muda adalah sebagai pondasi dan kekuatan bangsa. Marilah kita teruskan dan kita jaga perjuangan para pahlawan pendahulu kita,  jangan sampai sia-sia belaka dan luntur, hanya tinggal cerita kelak,” pesan Danlanud. 




Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Cegah Penyakit Rabies, Disbunnak Sanggau Vaksinasi Ratusan Hewan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kabupaten Sanggau melaksanakan vaksin hewan di Desa Bantai, Kecamatan Bonti, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Kamis 2 Mei 2024."Jumlah populasi hewan kesayangan tercatat (anjing dan kucing serta kera)…

24 jam lalu
  • Polres Sanggau

Bhabinkamtibmas Polsek Toba Ajak Warga Jaga Keamanan Lingkuangan

Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Toba Bripka Gusti Harbai Amri melakukan kegiatan sambang di Desa Kampung Baru Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau.Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam membangun sinergitas dan kemitraan antara anggota Polri dan masyarakat.Bripka Gusti Harbai…

1 hari lalu
  • Polres Sanggau

Bhabinkamtibmas Polsek Jangkang Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warga

Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Jangkang Polres Sanggau Polda Kalbar Brigpol Yosef Jono melaksanakan kegiatan sambang ke Masyarakat di Desa Semirau Kecamatan Jangkang Kabupaten Sanggau.Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas tidak hanya mendekatkan diri kepada warga, tetapi juga menyampaikan…

1 hari lalu
  • Polres Sanggau

Penyerahan Bantuan Sembako kepada Korban Kebakaran oleh Ketua Bhayangkari Ranting Parindu

Polres Sanggau - Bertempat di Kantor Desa Pusat Damai Kec Parindu Kab. Sanggau telah dilaksanakan kegiatan Penyerahan Bantuan Sembako kepada Korban Kebakaran oleh Ketua Bhayangkari Ranting Parindu Ny. Monica Hutajulu.Kegiatan diikuti Kapolsek Parindu Ipda Pintor Hutajulu, Anggota…

1 hari lalu