Sosialisasikan Stop Karhutla Menggunakan Spanduk

Sosialisasikan Stop Karhutla Menggunakan Spanduk


Polres
Sanggau – Polsek Entikong –
Bhabinkamtibmas Polsek Entikong
Brigadir Muh Tholkah melaksanakan kegiatan sambang serta sosialisasikan tentang
bahaya karhutla kepada warga masyarakat yang di temui, Sabtu (15/6).

Brigadir Muh Tholkah selaku Bhabinkamtibmas
melaksanakan kegaitan patroli di Desa Entikong Kecamatan Entikong, dalam
kegiatan patroli tersebut Bhabinkamtibmas mengajak seluruh warga masyarakat
yang ada di desa binaan agar melakukan pencegahan kebakaran hutan dan lahan.

Dihimbau juga kepada masyarakat agar jangan
melakukan pembakaran hutan sembaranag ataupun membuka lahan dengan cara di
bakar karena resiko yang di dapat sangat besar dan apabila kedapatan melakukan
pembakaran hutan dan lahan akan di kenakan sanksi hukuman sesuai peraturan
perundang-undangan yang berlaku.

Kegiatan sosialisasi stop karhutla ini bertujuan
untuk mensosialisasikan bahaya karhutla kepada masyarakat dan dengan bertemu
langsung dengan masyarakat diharapkan keterlibatan seluruh lapisan masayarakat
dan dalam pencegahan kebakaran hutan dan lahan serta memperkecil terjadinya
kebakaran hutan dan lahan di Desa Entikong ini.

Penulis  :
Firmansyah Budin

Publish  :
Humas Polres Sanggau