Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas Galakkan Polisi Sahabat Anak

Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas Galakkan Polisi Sahabat Anak



Polsek Kapuas, Polres Sanggau – Dahulu anak-anak di
masyarakat kita, ketika bertemu Polisi akan takut, sembunyi bahkan lari. Oleh
karena itu perlu adanya gerakan perubahan yang dilakukan oleh kepolisian dengan
mengadakan Program Polisi Sahabat Anak (PSA).

Polisi Sahabat Anak (PSA) merupakan
kegiatan yang dilakukan oleh Kepolisian sebagai upaya mendekatkan dan memperkenalkan
sejak dini sosok Polisi kepada masyarakat khususnya anak-anak sehingga kelak
ketika tumbuh tidak ada lagi kesan takut melainkan dapat menjadi mitra dengan
Polisi.

Senin (27/5), seperti yang dilakukan
Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas Bripka Saprin Gunawan yang rutin menyambangi
anak-anak di Desa binaan Dengan gaya bahasa kanak-kanak yang diselingi humor, Bripka
Saprin Gunawan mengajak anak-anak untuk selalu mentaati peraturan baik di
sekolah maupun diluar sekolah.  

PSA ini sebagai upaya kita
mendekatkan diri kepada anak – anak sehingga kesan Polisi dulu yang apabila
rewel oleh orang tuanya dikata “Ada Polisi” langsung diam atau ngumpet dapat
hilang, dengan kegiatan PSA ini kedepanya anak-anak menjadi lebih dekat dengan
pihak Kepolisian.