PENILAIAN SEKOLAH ADIWIYATA OLEH TIM PROPINSI

PENILAIAN SEKOLAH ADIWIYATA OLEH TIM PROPINSI


Bertempat di MTSN Sanggau dan SMP Sugiyopranoto, pada hari Sabtu, 07 April 2018, Tim Penilai Sekolah Adiwiyata tingkat Propinsi Kalimantan Barat melakukan kegiatan penilaian terhadap kedua sekolah tersebut. Dalam kegiatan penilaian ini, Tim Penilai Sekolah Adiwiyata Tingkat Propinsi di dampingi oleh Tim Pendamping dari Dinas Lingkungan Hidup yaitu Rahmadi Asri, S.Hut, Deny Reynaldi,ST,M.Eng dan staf bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup.

MTSN Sanggau dan SMP Sugiyopranoto yang menjadi objek penilain sangat antusias dalam kegiatan ini, baik para guru, staff Sekolah maupun dari siswa itu sendiri. Ini dapat dapat terlihat dari mulai penyambutan, penyiapan dokumen penilaian maupun menyiapan kegiatan-kegiatan yang merupakan salah satu instrumen dari penilaian Sekolah Adiwiyata itu sendiri.

Salah satu pendamping dari Dinas Lingkungan Hidup, Ahmad Rizaldi yang biasa disapa aldi, menyampaikan bahwa penilaian Sekolah Adiwiyata terhadap kedua sekolah ini merupakan salah satu hasil penilaian dari Sekolah Adiwiyata Tingkat Kabupaten yang telah dilakukan penilaian oleh Tim dari Kabupaten Sanggau pada tahun 2017. “ MTSN Sanggau dan SMP Sugiyopranoto memang kami unggulkan untuk menjadi Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi, ini tidak terlepas dari penilaian kami pada tahun 2017 kemarin” kata aldi. “ selain kedua sekolah ini sangat berkomitmen dengan lingkungannya, kedua sekolah ini juga berkomitmen menyiapkan dokumen yang diperlukan dalam penilaian Sekolah adiwiyata ini dengan sangat baik” sambung Aldi.