PELAYANAN AWAL TAHUN 2018 DIKANTOR DISDUKCAPIL SANGGAU


DISDUKCAPIL NEWS. Memasuki Awal Tahun 2018 Dinas Dukcapil Sanggau telah memulai aktifitas sebagai bentuk pelayanan terhadap masyarakat dimana memuat tentang Pendaftaran Penduduk (KK, KTP dan Pindah Datang) dan Pencatatan Sipil  (Akta Kelahiran, Akta Perkawinan/Perceraian, Akta Kematian, Akta Pengakuan Anak, Pengangkatan dan Pengesahan Anak).

Dari antusias masyarakat di awal Tahun 2018 merupakan bentuk kepedulian sebagian masyarakat dalam memperoleh Dokumen – dokumen Kependudukan yang telah disosialisasikan di Kecamatan – kecamatan dan melalui website www.sanggau.go.id untuk selalu berperan aktif dan peduli terhadap kepemilikan identitas penduduk.

Dilihat dari animo masyarakat pada awal tahun mendorong Dinas Dukcapil untuk selalu prima dalam melayani serta menjadikan Sanggau Maju dan Terdepan.

Suasana Pelayanan di Kantor Disdukcapil Senin 08/01/2018

 

Tak lupa lami mengucapkan banyak terima kasih terhadap masyarakat yang sadar akan kepemilikan identitas kependudukan dan Selamat Tahun Baru 2018.

Semoga Pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil selalu memberikan yang terbaik bagi masyarakat Sanggau.