//Sukardi Diskominfo-SGU//

SANGGAU – Tabligh Akbar Dalam Rangka Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1439 H tahun 2017, bertempat di Masjid Jami’ Nurul Islam Kembayan, Minggu (3/12/2017) Dihadiri Bupati Sanggau dan Ustadz Cecep Maulana, Tampak Ribuan Jemaah Umat Muslim Antusias Memadati Tempat Kegiatan.

Ketua Panitia Amin,S.Pd Melaporkan Bahwa Kegiatan Tabligh Akbar ini Adalah Agenda Rutin Tahunan Badan Kontak Majelis Ta’lim (BKMT ) Se-Kabupaten Sanggau, Dimana Kecamatan Kembayan Sebagai Tuan Rumah dan Kegiatan Ini Bertujuan Menjalin Silaturahmi Agar Tercipta Kerharmonisan Antar Sesama, Dengan Tema ” Melalui Peringatan Maulid Nabi, Kita Tingkatkan Kerukunan Dan Rasa Saling Memiliki Dalam Bingkai Silahturahmi Menuju Masyarakat Yang Lebih Madani Serta Terpelihara Ukhuwah Islamiyah Sampai Akhirnya Zaman”.

Selanjutnya, terlaksana kegiatan ini adalah atas dukungan dan wujud kerjasama serta peran aktif pemerintah daerah, kecamatan, pemerintah desa, pengurus masjid, mushola, remaif, anggota BKMT serta seluruh lapisan masyarakat di kecamatan kembayan.

Berikut dalam kesempatan itu juga selaku panitia mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada pemerintah daerah, anggota DPRD RI, anggota DPRD kabupaten sanggau, rektor IKIP PGRI Pontianak, para donatur dan dermawan, anggota BKMT Se-Kabupaten yang telah memberikan dukungan moril dan materil, begitu juga kepada anggota polsek, koramil, banser anshor yang telah mendukung bidang keamanan, dan anggota PMR dan PMI kecamatan kembayan sehingga kegiatan dapat berjalan dengan baik sesuai harapan bersama.

Dalam sambutannya, Dari Kementerian Agama Kabupaten Sanggau Drs.M.Taufik, mengatakan sesuai tema kegiatan tabligh akbar kali ini, secara garis besar adalah menitikberatkan tentang kerukunan umat beragama untuk negeri yang tercinta Indonesia dan secara khusus kabupaten sanggau, baik kerukunan intern agama maupun kerukunan umat beragama dengan agama lainnya serta kerukunan umat beragama dengan pemerintah.

Selanjutnya, jangan karena berbeda cara melakukan sholat (sembahyang) lalu tidak boleh dan dianggap berbeda agama pada hal sesama umat muslim, begitu juga dengan keyakinan agama lainnya kita harus menghargai perbedaan tersebut dan saling menghargai satu sama lainnya. lebih jauh bahwa kita diciptakan berbeda-beda baik negara, suku, ras, bahasa dan warna kulit namun sang pencipta menciptakan semuanya adalah baik adanya, maka dari hal tersebut kita jaga kerukunan, kedamaian dan persaudaraan dalam hidup kemajemukan.

Terkait kegiatan Tabligh Akbar Dalam Rangka Memperingati Maulid Nabi yang dilaksanakan oleh BKMT Se-Kabupaten Sanggau, diharapkan dapat menumbuhkembangkan keimanan masyarakat umat muslim di kabupaten sanggau pada umumnya dan kembayan secara khususnya.
Bupati Sanggau Paolus Hadi,S.IP,M.Si ketika dalam sambutannya, mengatakan bahwa selaku mewakili pemerintah daerah kabupaten sanggau sangat menyambut baik terhadap kegiatan masyarakat di bidang kerohanian (keagamaan) hal tersebut dikatakannya guna meningkatkan keimanan dan ketaqwaan para umat kepada sang penciptanya serta guna mewujudkan sanggau berbudaya dan beriman sesuai yang tertuang dalam seven brand image, program kerja pemerintah daerah saat ini.

Lebih Lanjut, dikatakannya bahwa pemerintah daerah bersama para pemimpin agama yang ada di kabupaten sanggau selama ini terus mendorong keimanan dan ketaqwaan umat masyarakat sanggau sehingga terciptanya kehidupan masyarakat yang baik, rukun, damai dan penuh persaudaraan. terlebih jika umat/masyarakat kehidupan beragamanya baik maka hal-hal yang negatif dapat dihindarkan, salah satu contohnya pergaulan bebas dan obat-obatan terlarang dapat dijauhkan oleh masyarakat begitu juga dengan hal-hal negatif lainnya.

Selanjutnya, terhadap bangunan paud yang telah diresmikan oleh bunda paud kabupaten sanggau Arita Apolina,S.Pd,M.Si yang sekaligus adalah ketua tim penggerak PKK kabupaten, selamat menggunakan bangunan tersebut untuk membina dan mendidik anak-anak paud, kemudian untuk bangunan mesjid jami kembayan sebelumnya telah dibantu sebesar 200 juta oleh pemerintah daerah dan tahun depan di bantu lagi sebesar 500 juta untuk pembangunannya. disamping itu, peranserta dan swadaya masyarakat/umat perlu dilakukan guna mendorong percepatan pembangunan mesjid tersebut. Berikut, kepada BKMT Se-Kabupaten Sanggau Selamat melaksanakan kegiatan, terus semangat dan sukses selalu seperti yang kita harapkan bersama.

Selanjutnya acara diisi dengan Tausiyah Ustad Cecep Maulana, dimana isinya memberikan pencerahan yang menyejukkan dan membangun keimanan para umat muslim yang hadir, kemudian berharap agar para umat dapat menebarkan kasih sayang, hidup penuh keberkahan juga ciptakan kerukunan dan kedamaian antar umat beragama, jagalah hati agar tetap bersih, amanah dan ciptakan Indonesia yang damai, Sanggau harmonis, rukun dan damai.

Penulis : Sukardi