Perayaan Hari Raya Idul Adha Keluarga besar BPKAD

Perayaan Hari Raya Idul Adha Keluarga besar BPKAD


Dalam perayaan hari raya Idul Adha 1438 H keluarga besar Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sanggau berkurban 3 ekor sapi yang salah satunya diberikan kepada warga Dusun Tengkuyung Desa Tanah Putih Kecamatan Tayan Hilir. Dimana hewan kurban yang dibeli dari usaha seluruh keluarga besar terutama yang beragama muslim untuk melakukan iuran.

Dalam pelaksanaan kurban yang dilakukan di halaman kantor Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sanggau, dengan saling bahu membahu untuk proses penyembelihan dan selanjutnya pembagian jatah hewan kurban. Pada proses pembagian dimana setiap orang yang berkurban mendapat 5 kantong yang diamanahkan 4 kantong diantaranya agar dapat membagikan kepada orang yang layak mendapatkannya.