kota Bandung menjadi lokus Benchmarking Diklatpim Tingkat IV Angkatan XV Kab. Sanggau

kota Bandung menjadi lokus Benchmarking Diklatpim Tingkat IV Angkatan XV Kab. Sanggau


Kota Bandung menjadi lokus Benchmarking Diklatpim Tingkat IV Angkatan XV yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Sanggau.  

Rombongan Diklat Kepemimpinan Tingkat IV Angkatan XV yang di pimpin oleh Drs.Gorgonius Theno, M.Si dengan 40 peserta dan coach serta Mentor diterima Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan dr. H. Gunadi Sukma Bhinekas, M.Kes. Selasa (08/08/2017).

Dalam sambutannya dr. H. Gunadi Sukma Bhinekas, M.Kes. mengatakan bahwa manfaat dari Benchmarking di lokus ini adalah untuk mengukur dan membandingkan suatu kegiatan organisasi yang terbaik, sehingga dapat diadopsi atau diterapkan pada instansi masing-masing dalam merancang proyek perubahan. Pada saat yang bersamaan, peserta juga mendatangi lokus Dinas Pemuda dan Olahraga serta Dinas Kebudayaan dan Pariwisata yang mana dikoordinasikan oleh para coach yang masing-masing di bagi dengan kelompok Kepemudaan, Olahraga, Kebudayaan dan Kepariwisataan .