Categories: Bappeda

Rapat Pengendalian dan Evaluasi pelaksanaan RKPD, pelaksanaan APBD dan APBN TA 2017 di Kabupaten Sanggau Semester I


Rapat evaluasi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sanggau dalam hal ini sebagai Ketua Panitia Anggaran Eksekutif. Turut hadir dalam rapat adalah Staf Ahli Bupati, para Kepala Perangkat Daerah, para Kepala Bagian Setda dan Camat Sekabupaten Sanggau. Rapat evaluasi dilaksanakan pada hari selasa tanggal 11 Juli 2017 bertempat di ruang rapat lantai II Bappeda Kabupaten Sanggau.

Rangkaian kebijakan yang dimulai dengan formulasi kebijakan, implementasi kebijakan, monitoring dan evaluasi merupakai rangkaian dari tahapan mewujudkan pembangunan berkadilan demi kesejahteraan masyarakat. Untuk itu Bappeda sebagai leading sector perencanaan pembangunan di daerah melakukan rapat Pengendalian dan Evaluasi  pelaksanaan RKPD, pelaksanaan APBD dan APBN TA 2017 di Kabupaten Sanggau Semester I.

Sekretaris Daerah kabupaten Sanggau mengatakan “setiap perangkat daerah agar proses administrasi dan pelaporan pelaksanaan anggaran segerpa dikonsolidasikan kepada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sanggau sebagai bahan monitoring dan pengendalian terhadap pelaksanaan anggaran”. Ditambahkan oleh Kepala Bappeda dengan mengatakan “Semua SKPD diharapkan segera menyampaikan up date laporan realisasi hingga Juni 2017. Untuk kedepannya setiap bulannya wajib menyampaikan up date laporan realisasi fisik dan keuangan ke Bappeda guna tertib administrasi.


Bagikan

Berita Terbaru

  • Tribun Pontianak

Serentak, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong Laksanakan Operasi Jagratara

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Kantor Imigrasi Kelas II TPI Entikong sebagai unit pelaksana teknis Keimigrasian yang berada di perbatasan melaksanakan operasi Jagratara di Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, kemarin. Operasi pengawasan orang asing itu dilaksanakan serentak…

10 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Dari Semua Kasus GHPR di Sanggau, Belum Ada yang Terindikasi Rabies

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Disbunnak Kabupaten Sanggau, Ambius Anton mengatakan bahwa dari 318 kasus gigitan hewan penular rabies (GHPR) di Kabupaten Sanggau belum ada yang terindikasi rabies. "Sampai dengan bulan…

11 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Cok Hendri Ramapon Kembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah ke DPC PKB Sanggau

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU- Cok Hendri Ramapon menjadi orang pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah (Bacakada) ke sekretariat DPC PKB Sanggau, Kalimantan Barat, Sabtu 4 Mei 2024 siang.  Ditemani beberapa pengurus PKS Kabupaten Sanggau, kedatangan Cok Hendri Ramapon diterima…

18 jam lalu
  • Tribun Pontianak

Polsek Sekayam Amankan Seorang Diduga Bandar Narkoba di Desa Balai Karangan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Polsek Sekayam Polres Sanggua Polda Kalbar mengamankan seorang pria berinisial AS (38) warga Gg Pisang Dusun Balai Karangan I Desa Balai Karangan Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau yang diduga sebagai Bandar Narkoba Giat pengungkapan TP. Narkotika…

18 jam lalu