Pemkab Sanggau Memberikan Bansos Berupa Beras Sebanyak 2,5 Ton Untuk Masyarakat (Umat) Kristiani Desa Lalang

Pemkab Sanggau Memberikan Bansos Berupa Beras Sebanyak 2,5 Ton Untuk Masyarakat (Umat) Kristiani Desa Lalang


//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU – Pemerintah Daerah Kabupaten Sanggau melaksanakan safari natal bersama Umat Katholik Dusun Pondok Siling, Desa Lalang Kecamatan Meliau dengan penuh hikmat dan suka cita, yang mana sesuai dengan tema yang diusung yaitu “Yesus Kristus Hikmat Bagi Kita” (Bdk.1 kOr. 1:30a), bertempat di Gereja St.Petrus Pondok Siling Desa Lalang Paroki Meliau, minggu pagi (13/1/2019) pukul 10.00 WIB.

Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Sanggau Drs.Yohanes Ontot, M.Si beserta Ibu, Camat Meliau R.Asmadi, Forkompimcam, Pastor Paroki Antonius Padua Ebo Risi, S.Pd, Kepala OPD atau pejabat yang mewakili, Pj Kades Lalang Arifin, Ketua Panitia Jamen, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta seluruh Umat Katholik Dusun Pondok Siling Desa Lalang.

Kedatangan Wakil Bupati Sanggau beserta rombongan disambut hangat oleh masyarakat (Umat), yang mana sebelum menuju tempat yang sudah disediakan, terlebih dahulu Wakil Bupati Sanggau melaksanakan ritual adat Dayak dan untuk memulaikan kegiatan safari natal tersebut, terlebih dahulu melaksanakan Misa bersama yang dipimpin langsung loleh Pastor Paroki Antonius Padua Ebo Risi, S.Pd.

Adapun di dalam laporan ketua panitia menyampaikan ”Kita bersyukur kepada yang Tuhan Yang Maha Esa yang mana kita diberikan kesempatan untuk bisa hadir dalam kegiatan safari natal yang diselenggarakan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Sanggau. Ucapan terimakasih kami sampaikan kepada Pemerintah yang mana sudah memberikan kepercayaan kepada kami untuk memfasilitasi kegiatan safari natal ini dan kami selaku masyarakat (Umat) bangga bisa mendapatkan kesempatan ini, karena selain untuk bisa bersilahturrahmi atau bertemu langsung bersama Bapak Wakil Bupati Sanggau, juga kegiatan ini bisa untuk lebih meningkatkan keimanan kita kepada Tuhan.” (Jelasnya)

Lebih lanjut, Pastor Paroki Antonius Padua Ebo Risi, S.Pd pada kesempatan tersebut menyampaikan “Kami ucapkan terimakasih kepada Wakil Bupati Sanggau beserta rombongannya yang sudah berkenan hadir dalam pelaksanaan safari natal ini, yang merupakan kado natal teridah bagi masyarakat Dusun Pondok Siling, Desa Lalang. Perlu kami sampaikan kepada masyarakat (Umat) kegiatan safari natal ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan disetiap tahunnya, yang bukan hanya untuk umat katholik saja, juga dilaksanakan safari natal bersama Umat Kristen dan safari ramadhan untuk Umat Muslim dengan tujuan untuk bisa bertemu langsung bersama masyarakat (Umat) Katholik yang ada di Kabupaten Sanggau. Ini merupakan salah satu bukti  bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Sanggau sangat peduli kepada masyarakat (Umat) agama yang ada di Kabupaten Sanggau.” Ujarnya)

Pada kesempatan yang sama, Kembali dipertegas oleh Wakil Bupati Sanggau menyampaikan “Kami senang bisa hadir di Dusun Pondok Siling, Desa Lalang dalam rangka kegiatan safari natal yang sudah menjadi agenda rutin yang dilaksanakan disetiap tahunnya. Perlu kami sampaikan bahwa safari natal ini bukan hanya dilaksanakan untuk umat katholik saja, akan tetapi juga dilaksanakan safari natal untuk Umat Kristen dan safari ramadhan bersama Umat Muslim yang ada di Kabupaten Sanggau. Ini merupakan bentuk wujud yang tertuang dari seven brand images Sanggau yaitu “Berbudaya dan Beriman”, yang mana nilai-nilai budaya yang kita miliki terus dipertahankan serta dilestarikan dan berbicara soal keimanan terus di perkuatkan.” (Tuturnya)

Selanjutnya, Penyerahan Bantuan Sosial (Bansos) berupa beras sebanyak 2,5 ton secara simbolis oleh Wakil Bupati Sanggau kepada masyarakat (Umat) Kristiani di Dusun Pondok Siling Desa Lalang Kecamatan Meliau.

Penulis         : Alfian